Mahal Banget Selisih Rp9 Ribu Per Kilo, Ini Beda Harga Bawang di Pasar Boyolali dan Cilegon Kata Presiden Jokowi Saat Kunjungan

20230411 102007
Presiden Jokowi temukan harga bawang tinggi di Pasar Blok F Cilegon, Selisih sampai Rp9 ribu per kilo. (Uri/BantenRaya.Co.Id)

BANTENRAYA.CO.ID – Presiden Joko Widodo alias  menyatakan jika ada perbendaan harga bawang atau komoditas holtikultura di Pasar Boyolali dan Pasar Cilegon.

Dimana harga tersebut, kata Jokowi sampai selisih Rp9 ribu untuk satu kilo bawang di Boyolali dan Cilegon.

Di Boyolali saat Jokowi berkunjung, harga bawang merah hanya Rp26 ribu dan di Pasar Kota Cilegon sampai Rp35 ribu per kilo.

Bacaan Lainnya

Dimana, selisih tersebut jelas Jokowi, karena diatribusi yang tidak merata komoditas holtikultura di daerah-daerah.

Problem tersebut, papar Jokowi, harua diselesaikan dengan memprioritaskan daerah yang butuh dan mengalami harga tinggi.

BACA JUGA: Harga Bawang Tinggi Di Pasar Blok F Cilegon Saat Kunjungan Presiden Jokowi, Menteri BUMN Erick Thohir Bakal Lakukan Ini

Jokowi juga meminta kepada seluruh aparaturnya untuk bisa memastikan stok aman selama Ramadhan dan lebaran.

Bahkan, harga harus dipantau secara rutin dan dipastikan stabil, sehingga terjangkau oleh masyarakat.

Hal itu juga, mengharuskan kepala daerah untuk melakukan intervensi pasar jika harga sudah sangat tinggi.

Dengan berbagai upaya harga harus distabilkan kembali.

Bawang, khusunya bawang merah dan putih menjadi salah satu komoditas holtikultura yang cukup dibutuhkan saat memasak.

Hampir disemua masakan tradisional menggunakan bumbu jenis bawang. Hal itu tentu saja menjadikan bawang adalah komoditas utama yang dicari masyarakat.

Dengan mahalnya atau tingginya harga bawang tersebut menjadikan tidak stabil dan juga memberatkan warga.

Terutama UKM rumah makan yang menjadikannya bahan utama masakan atau makanan.

Jokowi menyatakan, adanya perbendaan itu karena distribusi yang kurang baik.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Temukan Harga Bawang Tinggi di Pasar Blok F Cilegon, Sampaikan Pesan Khusus Ini untuk Walikota Helldy dan Plt Gubernur Banten Al Muktabar

Bahkan, saat dirinya mengunjungi Pasar Boyolali kemarin harga cenderung turun.

“Harga-harga saya nggak tahu yah, kemaren di Boyolali hampir semua bahan pokok turun semuanya baik bawang putih, bawang merah, beras, telor,” katanya, Selasa 11 April 2023.

“Disini harga telor masih baik di Rp27 ribu (per kilo), tapi untuk bawang merah kemaren di Boyolali Rp26 ribu disini Rp35 ribu, kemudian bawang putih juga Rp40 ribu,” lanjut Jokowi.

Jokowi menjelaskan, jika perbedaan tersebut menunjukan jika distribusi belum baik.

“Jadi memang setiap daerah berbeda-beda, tapi memang ini menunjukan bahwa distribusinya masih belum baik,” jelasnya.

BACA JUGA: Respons Cepat, Walikota Cilegon Helldy Agustian Minta Plafon Masjid Nurul Iman Diperbaiki Segera

Jokowi menyampaikan, untuk stok yang ada tidak akan mengalami kendala sampai nanti Idul Fitri.

“Stok nggak ada masalah, tapi yang paling penting ini kan kita menjaga agar harga itu ada kestabilan atau full apa yang kita harapkan,” jelasnya.

Jokowi lantas menyampaikan permintaan agar pemerintah daerah mengeetahui apa yang harus dilakukan jika harga naik.

Dimana harus ada intenvensi pasar, agar tidak ada inflasi yang tinggi.

“Pemerintah daerah tau lah apa yang harus dilakukan, mau menjaga inflasi harus diintrevensi seperti apa, tau semuanya,” pungkasnya. ***

Pos terkait