Makin Diminati, PLN Mobile Terbukti Mudah dan Praktis

IMG 20240306 WA0008
Pelanggan PLN menggunakan aplikasi PLN Mobile. (Dokumentasi PLN)

BANTENRAYA.CO.ID – PT PLN (Persero) terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanannya kepada pelanggan, salah satunya dengan menghadirkan aplikasi PLN Mobile. Hingga akhir Februari 2024 sebanyak 3,57 juta pelanggan PLN di Provinsi Banten telah mengunduh dan menggunakan aplikasi PLN Mobile.

General Manager PT PLN (Persero) UID Banten, Abdul Mukhlis mengungkapkan PLN berkomitmen untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan. Salah satunya adalah inovasi PLN untuk menghadirkan kemudahan berbagai transaksi hanya dengan satu aplikasi yaitu PLN Mobile.

“Wilayah kerja PLN UID Banten cukup besar dan dulu banyak sekali pelanggan datang ke kantor PLN untuk melakukan permohonan pasang baru, perubahan daya, dan pelaporan gangguan. Sekarang dengan hadirnya PLN Mobile seluruh kebutuhan kelistrikan PLN dapat diakses dimanapun dan kapanpun dengan mudah dan praktis,” ujar Abdul Mukhlis.

Berikut berbagai fitur canggih yang terdapat pada aplikasi PLN Mobile untuk kemudahan layanan bagi pelanggan:
1. Pembelian token dan pembayaran tagihan pascabayar
2. Pengaduan gangguan dan keluhan
3. Catat meter mandiri
4. Permohonan pasang baru
5. Permohonan ubah daya dan migrasi
6. Penyambungan sementara
7. Simulasi biaya
8. E-Billing
9. Marketplace
10. Electric vehicle / lokasi SPKLU terdekat
11. Promo dan informasi

Abdul Mukhlis menambahkan PLN Mobile terbukti menjadi andalan pelanggan dimana hingga kini rating PLN Mobile menembus angka 4.9 dari 5. Ini adalah bukti bahwa PLN terus berupaya meningkatkan kepuasan pelanggan, khususnya pelanggan di wilayah Provinsi Banten.

Tri Daniya seorang ibu bekerja mengaku aktivitasnya semakin mudah dengan PLN Mobile. “Saya menggunakan PLN Mobile sudah 2 tahun dan fitur-fitur semakin lengkap. Saya sekarang beli token listrik di PLN Mobile karena lebih mudah”, ungkap Tri Daniya. ***

 

Pos terkait