Mitsubishi XForce Mulai Tebar Pesona di Banten, Pesanan Nasional Tembus Segini

IMG 20231025 WA0021
General Manager PT DIPO Serang Daru Harti berada di sisi Mitsubishi XForce dalam event Invinite Automotive XPerience XForce', di Hotel Aston Serang, Selasa, 24 Oktober 2023. (Raden Warna / Bantenraya.co.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Mitsubishi XForce kini mulai dilirik banyak konsumen di Banten.

Sukses mencatat surat pemesanan kendaraan atau SPK sebanyak 2.500 unit secara nasional.

PT Dipo Internasional Pahala Otomotif atau DIPO Banten, mengenalkan unit jagoan terbarunya Mitsubishi XForce kepada masyarakat lewat event bertajuk ‘Invinite Automotive XPerience XForce’, di Hotel Aston Serang, Selasa, 24 Oktober 2023.

Bacaan Lainnya

Group Head Sales Group and CX Group Sales and Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia Budi Dermawan Daulay mengatakan, saat ini jumlah SPK XForce tercatat sebanyak 2.500 unit sejak diluncurkan pada Agustus 2023 di pameran GIIAS.

BACA JUGA:Toko Seven Furniture Kota Serang Berikan Layanan Antar Barang Gratis ke Rumah Konsumen

Kemudian pendistribusian unit XForce akan dilakukan pada awal November 2023 kepada seluruh konsumen.

“Untuk nasional saat ini pemesanan sudah di angka 2.500 unit. Ini setiap hari kita terus counting, dan untuk delivery unit kita akan mulai di bulan November kepada seluruh konsumen,” kata Group Head Sales Group and CX Group Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia Budi Dermawan Daulay.

Daulay bilang bahwa pasar Mitsubishi di Banten cukup besar, oleh sebab itu event ‘Invinite Automotive XPerience XForce’ digelar supaya masyarakat Banten lebih dekat dengan Mitsubishi.

“Kita gunakan kesempatan ini untuk menundang beberapa konsumen loyal kita, sejak tanggal 16 Oktober kita sudah lakukan aktivitas pameran, tapi saat ini (event-red) kita lebih mengakrabkan diri kepada masyarakat,” imbuh Daulay.

BACA JUGA:Kisah Sukses Alexander Lesmana Dari Pedagang Susu Kacang Keliling, Kini Jadi sebagai Kepala Cabang Hyundai Serang

Daulay melanjutkan, sampai akhir tahun 2023 pihaknya membidik penjualan mobil Mitsubishi terbsru ini untuk bisa tembus sampai 10.000 unit, termasuk penjualan unit lainnya yang punya kontribusi terhadap market share Mitsubishi.

Serta berharap bisa memenuhi kebutuhan penjualan di Banten.

“Banten kita harapkan saat ini menerima sebanyak-banyaknya dulu pemesanan jadi semaksimal mungkin kita coba penuhi permintaan masyarakat,” terang Daulay.

Dalam kesempatan yang sama, General Manager PT DIPO Serang Daru Harti menambahkan, event ini menjadi wadah untuk konsumen memastikan diri untuk melakukan pembelian produk terbaru Mitsubishi ini.

BACA JUGA:Mesin Insinerator di Kabupaten Serang Diuji Cobakan Bulan Depan, Diangkut dari Bandung Pakai 8 Mobil

Transaksi SPK Mitsubishi XForce tercatat sebanyak 20 unit dalam eveny tersebut.

“Ada 100 konsumen prioritas yang kita undang, dan ini merupakan lanjutan dari program yang kita adakan di CCM tanggal 16 sampai dengan tanggal 22 Oktober kemarin,” kata Daru.

“Konsumen di Banten antusias terhadap unit tertinggi XForce yakni pada tipe XForce Ultimate. Sementara kita baru ada di tipe Exeed,” terangnya.

Daru mengatakan  bahwa konsumen yang sudah melakukan pemesanan mobil SUV ini, umakan segera dikirim menyesuaikan alokasi unit yang tersedia.

BACA JUGA:PAD Kabupaten Pandeglang 2024 Diproyeksikan Tembus Rp 300 M, Uangnya Buat Apa?

“Kita pakai sistem first in first out, jadi yang pesan duluan itu yang akan mendapatkan unit XForce terlebih dahulu,” papar Daru.

Sebagai informasi, konsumen juga bisa mendapatkan promo berupa bunga 0 persen dari leasing Bussan Finance, kemudian paket bundling gratis aksesoris serta garansi perawatan mesin 50.000 kilometer untuk pembelian jenis Sport Utility Vehicle ini.

Berikut ini adalah harga lengkap on the road (OTR) Banten untuk bulan Oktober tahun 2023, XForce Ultimate CVT Rp412.900.00, XForce Exeed CVT Rp379.900.000, XForce Ultimate CVT (white) Rp414.400.000, XForce Exeed CVT (white) 381.400.000. (mg-raden)***

Pos terkait