Trending

PT Telkom Indonesia Pulihkan Lahan Kritis di Kabupaten Lebak Melalui Program Reboisasi 5.500 Bibit Pohon

BANTENRAYA.CO.ID – PT Telkom Indonesia Tbk memulihkan lahan kritis di Desa Banjarsari dan Desa Lebakgedong, Kecamatan Lebakgedong, Kabupaten Lebak, Banten, melalui program reboisasi 5.500 bibit pohon.

Pemulihan lahan kritis itu dilakukan PT Telkom Indonesia Tbk dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat.

Related Articles

Dalam kegiatan ini, PT Telkom Indonesia Tbk kembali menggandeng LAZ Harfa sebagai mitra program dalam mengimplementasikan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), melalui Community Development Center (CDC) Regional ll.

Diketahui, banjir bandang dan longsor yang menerjang Kabupaten Lebak pada tahun 2020 silam telah meluluh-lantakkan ribuan rumah, jembatan, jalan, serta terganggunya aktivitas masyarakat.

Sebaran lahan kritis di Lebak pascabanjir bandang mengalami peningkatan yang cukup tajam, tingginya laju lahan kritis belum dapat diimbangi dengan kegiatan rehabilitasi hutan dan lahan (RHL) yang masih terlampau rendah.

Reboisasi Lahan Kritis merupakan program yang berupaya melakukan penghijauan kembali agar alam menjadi hijau, khususnya di area lahan-lahan kritis yang menjadi area prioritas rehabilitasi yaitu berupa lahan terbuka, alang-alang, dan semak belukar.

Kegiatan ini merupakan Program berkesinambungan yang mendukung tercapainya tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDG’s) di wilayah Banten.

Acara launching program ini dihadiri oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, Manager CDC Telkom Regional 2 Retno Isro Wardhani, Direktur Utama LAZ HARFA Abdul Rafur, dan ASDA 2 Kabupaten Lebak Ajis Suhenda..

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button