BANTENRAYA.CO.ID – Raffi Ahmad kembali bikin heboh warganet, lantaran undang Dj asal Norwegia-Inggris yaitu Alan Walker ke rumahnya.
Alan Walker datang ke rumah Raffi Ahmad yang berada di kawasan Jalan Andara No. 17, Cilandak, Pondok Labu, DKI Jakarta.
Sebelumnya, memang Alan Walker sedang ada project di Indonesia yaitu dalam acara Formula E.
BACA JUGA: Tunggu Dan Saksikan! 5 Rekomendasi Film Yang Tayang Di Bulan Juni Beserta Sinopsisnya
Alan Walker mengisi acara Formula E di hari pertama yang digelar di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu, 3 Juni 2023.
Ternyata usai mengisi acara tersebut, Alan Walker menyempatkan diri untuk menyambangi rumah mewah Raffi Ahmad.
Hal itu terlihat dari unggahan Instagram story milik Raffi Ahmad @raffinagita1717 yang diunggah pada Minggu, 4 Juni 2023.
“@alanwalkermusic ke Andara,” tulis Instagram @raffinagita1717 sambil mengenalkan Rafathar ke Alan Walker.
Dari beberapa unggahan Instagram story bos Andara tersebut, terlihat Raffi Ahmad mengajak Alan Walker untuk house tour ke rumah mewahnya.
Raffi Ahmad juga menunjukkan beberapa koleksi mobil mewahnya kepada Alan Walker.
Tak lupa, Raffi Ahmad juga mengajak Alan Walker untuk mencicipi makanan Indonesia.
BACA JUGA: HARI TERAKHIR! Cek Katalog Promo Gajian Indomaret 25 Juni-5 Mei 2023 Sekarang!
Makanan yang disajikan diantaranya bakso, kue cubit, mie kocok, sate ayam, dan air tebu.
Alan Walker juga mengunggah momen makan bersama dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ke akun TikToknya @alanwalkermusic.
“Trying INDONESIAN FOOD with RAFFI & NAGITA,” tulis akun TikTok @alanwalkermusic.
Nama Messi Diseret-seret Warganet
Tentu saja unggahan dari Alan Walker tersebut dibanjiri komentar oleh warganet.
BACA JUGA: DIBUKA HARI INI! Berikut Syarat Pembelian dan Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina
Banyak warganet yang heran dengan Raffi Ahmad yang selalu mengundang sejumlah artis luar negeri untuk datang ke rumahnya.
“Raffi semua semua aje lu undang ke rumah,” ujar @kinenhangayomi.
“ANJIR SUMPAAHHH ALAN COYYY, udh kagettt tp ternyata Raffi,” kata @joeyndgeng.
“Bener bener ye lu semuanya aja diundang,” @gitaalbrynttt ikut berkomentar.
Menurut warganet sepertinya pesepakbola dunia Lionel Messi juga akan diundang ke rumahnya.
“Habis ini bang messi keknya,” kata @yuhardimukhlis.
“Bentar lagi Messi datang ke rumah lu raf,” ucap @kailasalsabill.
“Jgn heran kalo Messi nanti ke Rans,” @libra.zodiaku ikut mengomentari.***