Trending

Raih Prestasi Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi Banten

Cilegon Tak Pernah Absen Jadi Juara

“Meski juara ketiga, kita harus bersyukur karena ini adalah kerja ikhlas hasil kita bersama seluruh pegawai kelurahan, kami juga ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah dalam hal ini Bapak Walikota Cilegon yang terus memberikan bimbingan dan support-nya kepada kami selama mengikuti lomba desa dan kelurahan tingkat provinsi ini,” ucap Hilman.

Pada kesempatan itu, dirinya juga menyadari masih adanya kekurangan yang belum terpenuhi dari beberapa indikator penilaian tim juri lomba kelurahan tersebut. Salah satunya masih belum memadainya akses jalan menuju kantor Kelurahan Ketileng.

Padahal menurut Hilman, dari Pemerintah Daerah sendiri sudah berupaya merapikan jalan tersebut dengan mengirimkan slag sebanyak 76 ton hasil kerja sama Pemerintah Kota Cilegon dengan PT Krakatau Steel.

Kendati demikian, kata Hilman, pihaknya tetap mensyukuri hasil capaian tersebut, dan dijadikan motivasi kedepannya untuk terus bekerja dengan menjaga konsistensi kinerja di Kelurahan Ketileng.

“Jadi saya harap dari hasil ini kita terus bekerja keras, pelayanan kita tingkatkan kembali, sehingga di tahun-tahun ke depan prestasi kita meningkat yang tadinya juara ketiga bisa menjadi juara kesatu. Hal ini juga sejalan dengan visi Pak Walikota dan Wakil Walikota Cilegon yakni, Cilegon Baru, Modern dan Bermartabat,” harapnya.

Diketahui, pada lomba desa dan kelurahan tingkat Provinsi Banten tahun 2023 tersebut, juara satu diraih Kelurahan Cisauk, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Sedangkan juara dua diraih Kelurahan Nusajaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. (Advertorial)

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
Laman sebelumnya 1 2

Related Articles

Back to top button