BANTENRAYA.CO.ID – Gerakan Pramuka SIT AL-Qudwah Lebak mengadakan rapat kerja (raker) yang berlangsung di Lab IPA SDT Al-Qudwah pada Minggu, 23 Juli 2023.
Raker ini bertemakan “Merangkai Asa, Meraih Cita Wujudkan Pramuka Yang Berdaya” dan dihadiri oleh Ketua Gudep Pramuka SIT AL-Qudwah, kak Luky Saputra.
Dihadiri juga oleh Ketua Mabigus kak A’la Rotbi. Selain itu, para Mabigus dari SD, SMP, dan SMA turut hadir, bersama dengan para pembina pramuka dari golongan Siaga, Penggalang, hingga Penegak.
BACA JUGA: Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta Minta KAMMI Banten Persiapkan Pemimpin Masa Depan
Ketua Gudep Pramuka SIT AL-Qudwah, kak Luky, menyampaikan bahwa Pramuka di sekolah ini memiliki ciri khas yang berbeda dari pramuka pada umumnya, dengan tujuan utama menghantarkan generasi muda yang berakhlak, cakap, dan berguna bagi masyarakat.
Pramuka sebagai ekstrakurikuler sekolah juga berfungsi untuk melatih dan membina setiap siswa agar memiliki kedisiplinan, kepemimpinan, serta kemandirian.
Raker ini diselenggarakan dengan suasana yang khidmat, dan ketua mabigus, kak Al’a Rotbi, memberikan arahan agar Pramuka dapat memberikan sentuhan yang kuat kepada anak-anak, dengan tetap memberikan yang terbaik bagi Pramuka itu sendiri.
Tidak ada harapan yang besar dari Pramuka, hanya pengorbanan yang ikhlas untuk senantiasa mendampingi anak-anak.
Kegiatan raker ini selain bertujuan untuk menyusun program kerja, juga menjadi momen untuk menyamakan frekuensi pembina satu sama lain dalam mendidik dan membimbing para anggota Pramuka.
Acara ditutup dengan liwet party ala Pramuka, di mana kebersamaan dan semangat gotong royong terpancar dengan indahnya.
Semoga Pramuka SIT AL-Qudwah terus berjaya dalam merangkai asa, meraih cita, dan mewujudkan Pramuka yang berdaya guna bagi masa depan generasi muda Indonesia.***