Theremin, Alat Musik Unik yang Dimainkan Tanpa Perlu Disentuh

theremin
Theremin sedang dimainkan. (Foto: YouTube Cihan Gulbudak)

BANTENRAYA.CO.ID – Terdapat banyak alat musik unik yang bisa kamu mainkan, tapi mungkin tidak ada yang seunik theremin.

Theremin adalah adalah alat musik unik yang juga membutuhkan listrik supaya bisa menghasilkan bunyi.

Ukuran theremin bermacam-macam tergantung dari merknya, tapi umumnya theremin tidak jauh berbeda dari ukuran keyboard komputer.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Yugami-kun ni wa Tomodachi ga Inai, Manga Persahabatan Terbaik tentang Orang yang Tidak Butuh Teman

Alat musik ini mungkin sangat jarang ditemukan di konser-konser besar, karena sangat jarang ada member band yang menempati posisi sebagai thereminis.

Namun bukan berarti suara alat musik unik ini tidak pernah terdengar suaranya di lagu-lagu musisi terkenal.

Kamu bisa mendengar suara unik alat musik ini di lagu John Mayer yang berjudul “Paper Doll” atau di lagu The Beach Boys yang berjudul “Good Vibrations”.

BACA JUGA: Fenomena Udang Menyerbu Daratan di Gorontalo Seperti Gerombolan Ulat, Mau Kemana Mereka?

Band terkenal Kanada, Walk Off The Earth juga sering memakai alat musik ini di lagu-lagu original dan di lagu yang mereka cover.

Dan masih dalam nuansa Hari Musik Sedunia, berikut adalah keunikan tentang theremin yang bantenraya.co.id sudah rangkum dari berbagai sumber:

1. Dimainkan Tanpa Disentuh

Mayoritas alat musik dimainkan dengan dipukul, dipetik, ditekan, atau digetarkan.

BACA JUGA: Dampak Vape pada Kesehatan, Apakah Masih Lebih Aman daripada Rokok Konvensional?

Namun alat musik ini dapat menghasilkan suara tanpa disentuh sama sekali.

Dan hanya karena bunyi tanpa disentuh, bukan berarti ada jin yang diam-diam memainkan alat musik ini ya.

Theremin terdiri dari kotak yang berisi sistem elektronik yang mengubah gerakan tangan menjadi suara, kaki penyangga, serta dua antena di ujung kanan dan kiri kotak.

BACA JUGA: 4 Kelebihan Kuliah Kelas Karyawan, Disertai Alasan Mengapa Kamu Harus Kerja Dulu Sebelum Kuliah

Ada satu antena vertikal, dan satu lagi antena horizontal.

Setelah kamu mencolok kabel theremin, kamu tinggal menggerakkan tanganmu di sekitar antena, dan theremin pun akan berbunyi.

2. Alat Musik Elektronik Pertama di Dunia

Mungkin kamu mengira gitar listrik atau keyboard adalah alat musik listrik yang pertama.

BACA JUGA: 7 Tempat Wisata di Yogyakarta dengan Spot Sunrise Terbaik, Kaum Anti Bangun Pagi Harus Liburan ke Sini Nih

Tapi, alat musik ini diciptakan sekitar tahun 1920-an oleh ahli fisika asal Rusia yang bernama Lev Sergeyevich Termen, atau yang lebih dikenal sebagai Léon Theremin.

Dia mendapat hak paten alat musik ciptaannya tersebut pada tahun 1928.

Maka dari itu, bisa dibilang usia alat musik unik ini sekarang sudah lebih dari 100 tahun.

BACA JUGA: Kenalan dengan Sydney Sweeney, Pemeran Spider-Woman Versi Live Action Pertama Marvel

3. Alat Musik Melodis

Theremin termasuk alat musik monofonik atau alat musik yang menghasilkan satu suara saja.

Namun alat musik ini termasuk melodis karena bisa menghasilkan banyak nada.

Alat musik ini akan menghasilkan suara yang lebih tinggi ketika tanganmu semakin dekat dengan antena.

BACA JUGA: Jangan Takut Donor Darah! Manfaatnya Sangat Besar ke Kesehatan

Tapi jika kamu ingin mencari not tertentu, kamu bisa mencoba menggerakkan jari dekat antena vertikal setelah menggerakkan tangan di antena yang horizontal.

4. Ikon Film Horror dan Sains Fiksi

Suara theremin memang khas, namun bukan suara yang asing bagi para penikmat film.

Hal tersebut dikarenakan suara theremin suka dipakai sebagai efek suara dan soundtrack film-film klasik bergenre horror dan sains fiksi.

BACA JUGA: Dugong Terdampar di Pantai Malah Dipukul Warga, Bagaimana Nasibnya?

5. Sulit Dikuasai

Jarangnya theremin muncul di pentas musik tidak berarti alat musik ini kurang diminati.

Tapi hal ini karena theremin memang termasuk alat musik yang memang susah dikuasai juga.

6. Dansa Theremin

Karena alat musik ini bisa dibunyikan tanpa disentuh, wajar saja jika instrumen ini bisa dimainkan sambil berdansa juga.

BACA JUGA: Asteroid City, Film Terbaru Wes Anderson yang Estetis untuk Nobar

Memainkan theremin dengan berdansa disebut dengan terpsiton.

Namun, untuk dapat melakukan terpsiton membutuhkan kustomisasi theremin yang lebih besar.

Itulah fakta unik seputar alat musik theremin.

Untuk kamu yang penasaran dengan bunyi dan cara memainkan theremin, kamu bisa cek “Lacrimosa” dari Mozart dimainkan dengan theremin di sini.***

Pos terkait