Trending

Wacana Tukar Guling Aset Jalan Kota Cilegon Tuai Pro Kontra, Baihaki: Konsen Saja Janji Politik!

BANTENRAYA.CO.ID – Walikota Cilegon Helldy Agustian melempar wacana tukar guling aset Jalan Lingkar Selatan atau JLS Cilegon dan Jalan Protokol Kota Cilegon dalam Dialog Pembangunan di Kecamatan Ciwandan pada Selasa, 3 Oktober 2023 lalu.

Alasannya dilakukan tukar guling aset tersebut, perawatan JLS dinilai terlalu tinggi.

Wacana tersebut saat ini sedang ditindaklanjuti oleh Bagian Hukum Setda Kota Cilegon.

Menanggapi wacana tukar guling aset tersebut, terjadi pro dan kontra dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cilegon.

Wakil Ketua Komisi 4 DPRD Cilegon Baihaki Sulaiman mengatakan, sebaiknya dilakukan kajian terlebih dahulu tukar guling aset jalan tersebut.

BACA JUGATruk Pasir Curi-curi Kesempatan Lewat JLS Cilegon Siang Hari

Permasalahan infrastruktur sendiri menjadi ranah Komisi 4 DPRD Cilegon.

“Sebaiknya dilakukan kajian dulu, baik dari sisi sosial, kemasyarakatan, karena JLS itu perjuangannya luar biasa, perjuangan yang dilakukan pemerintah sebelumnya untuk membangun jalan tersebut,” kata Baihaki, Kamis, 5 Oktober 2023.

Dikatakan Baihaki, manfaat tukar guling aset 2 ruas jalan tersebut juga harus diperhitungkan.

Jika alasannya hanya soal perawatan, maka dinilai tidak tepat.

“Sekarang ini tanpa tukar guling, perawatan juga bisa dilakukan oleh pemerintah pusat. Yang dijalan protokol oleh pemerintah pusat, yang di JLS juga pemerintah pusat, kalau itu jadi alasan, tinggal pendekatan kaya kemarin ke pemerintah pusat,” kata Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button