Wujudkan Kepedulian di Bulan Ramadhan, Kanwil dan DWP Kemenag Banten Bagikan Ratusan Takjil

kemenag

SERANG, BANTENRAYA.CO.ID – Bulan suci Ramadhan adalah bulan dimana umat muslim berlomba-lomba dalam kebaikan.

Salah satunya adalah dengan membagikan makanan pembuka kepada orang yang berpuasa, seperti takjil atau makanan lainnya.

Hal itulah yang dilalukan Kanwil Kementerian Agama atau Kemenag Banten bersama Dharma Wanita Persatuan atau DWP Kemenag Banten.

Bacaan Lainnya

Organisasi istri-istri pegawai Kemenag Banten ini membagikan ratusan takjil dan nasi kotak di depan Kantor Kanwil Kemenag Banten, Jumat, 31 Maret 2023 sore.

BACA JUGA : Kemenag Prioritaskan Jamaah Umrah Tahun 2020 dan 2021

Takjil dan nasi kotak itu dibagikan kepada pengendara yang melintas.

Kepala Kanwil Kemenag Banten Nanang Fatchurochman mengatakan, kegiatan ini salah satu bentuk kepedulian dari Kanwil Kemenag Banten bersama DWP Kemenag Banten.

Kepedulian itu ditujukan kepada para pengendara yang masih di jalan pada waktu berbuka puasa.

BACA JUGA : Kota Serang Kekurangan Guru Pendidikan Agama Islam Negeri

“Kami hanya ingin membantu memberikan takjil dan nasi kotak, yang terpaksa buka di jalan,” kata Nanang.

Ia mengaku, kegiatan ini sekaligus untuk mengajak kepada pegawai di lingkungan Kanwil Kemenag Banten untuk lebih meningkatkan amal ibadahnya.

Bulan suci Ramadhan adslah bulan yang penuh rahmat dan ampunan.

“Semoga apa yang kami lakukan dapat bermanfaat,” ucapnya.

BACA JUGA : Ramai-ramai Tarik Dana Haji

Rencananya, lanjut Nanang, kegiatan ini akan menjadi agenda rutin Kanwil Kemenag Banten bersama DWP Kemenag Banten.

“Kegiatan ini kita agendakan rutin (tiap Ramadhan),” ungkapnya.

Nanang mengucapkan terima kasih kepada jajarannya atas pelaksanaan bagi-bagi makanan untuk buka puasa itu.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pegawai di lingkungan Kemenag Banten yang telah mensukseskan acara ini,” pungkasnya. (***)

Pos terkait