32 Warga Pandeglang Diduga Keracunan Nasi Kotak, Begini Kondisinya Sekarang

Warga diduga keracunan makanan
Tim Puskesmas Cimanggu menyerahkan sampel makanan yang diduga menjadi penyebab warga Kampung Cupu, Desa Cijaralang keracunan makanan kepada Seksi Surveilans Epidemiologi Dinkes Pandeglang, Senin 7 Agustus 2023. (yanadi/bantenraya.co.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Sebanyak 32 orang warga Kampung Cupu, Desa Cijaralang, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang diduga keracunan usai menyantap makanan dalam bentuk nasi kotak.

Puluhan warga Kampung Cupu, Desa Cijaralang, Kecamatan Cimanggu diduga keracunan makanan dalam bentuk nasi kotak saat menghadiri acara One Day Adventure Hard Enduro Aniversary Sibernet.

Mayoritas warga yang terindikasi diduga keracunan makanan makanan dalam bentuk nasi kotak sempat dirujuk ke Puskesmas Cimanggu untuk mendapat perawatan medis.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA : Bupati Irna Narulita Santuni Anak Yatim Piatu

Kepala Puskesmas Cimanggu, Iyat Supriatna membenarkan, kondisi puluhan warga Kampung Cupu, Desa Cijaralang yang diduga keracunan makanan sudah membaik. Bahkan, sudah dipulangkan ke rumahnya masing-masing.

“Alhamdulillah kondisi semua pasien sudah sembuh, dan sudah dipulangkan Minggu siang kemarin. Tinggal rawat jalan saja,” kata Iyat, Senin 7 Agustus 2023.

Iyat menjelaskan, sampel nasi kotak yang dilengkapi dengan nasi, dan lauk pauk yang dikemas ke dalam bentuk karton sudah diambil sampel untuk diuji laboratorium. Hal itu dilakunan untuk mencari tahu penyebab warga diduga keracunan makanan.

“Kami belum bisa menentukan diagnosa keracunan, namun sampel makanan sudah kami koordinasikan dengan Seksi Surveilans Epidemiologi Dinkes (Dinas Kesehatan) Pandeglang, dan sampel itu baru dikirim hari ini,” jelasnya.

BACA JUGA : Bupati Irna : SPAM KSPN Tanjung Lesung Segera Dioperasikan

Untuk memberikan pengobatan kesehatan bagi korban, kata Iya, Puskesmas Cimanggu telah membuka posko kesehatan untuk memudahkan masyarakat mengecek kesehatannya.

“Kami akan memberikan pelayanan terbaik buat masyarakat, dimana sampai beberapa hari kedepan kami membuka posko krisis kesehatan di Desa Cijaralang,” ujarnya.

Camat Cimanggu, Encun Sunayah membenarkan, kondisi puluhan warga yang diduga keracunan nasi kotak sudah membaik. Meski sebelumnya, warga mengeluh mual-mual dan muntah-muntah usai menyantap nasi kotak, hingga harus dilarikan ke Puskesmas Cimanggu.

“Alhamdulillah semua sudah membaik dan tidak ada yang di tempat pelayanan kesehatan. Iya sudah pada pulang dari puskesmas, walau masih di pantau jika sekali-kali ada keluhan lagi seperti mual, diare, pusing, dan muntah,” terangnya.

BACA JUGA : Bupati Irna Pastikan Kebutuhan Air Bersih Masyarakat Selatan Segera Terpenuhi

Dikatakannya, warganya tersebut diduga keracunan makanan pada acara One Day Adventure dan Hard Enduro Aniversary Sibernet. Pada acara tersebut warga mendapat nasi kotak. “Warga pada hadir di acara itu dapat nasi kotak,” ujarnya. ***

Pos terkait