5 Makanan yang Tidak Disarankan Dikonsumsi Bersama Teh, Apa Saja?

5 makanan yang tidak disarankan dikonsumsi bersama Teh
Simak 5 makanan yang tidak disarankan dikonsumsi bersama Teh. (Sumber/ freepik.com)

BANTENRAYA.CO.ID – Simak 5 makanan yang tidak disarankan dikonsumsi bersama teh.

Kenapa? Karena peneliti menyebut bahwa minum segelas teh manis setelah makan adalah kebiasaan yang tidak dianjurkan. Padahal, hal itu sudah biasa dan sering dilakukan.

Lantas apa yang membuat para peneliti menyarankan teh sebaiknya tidak dikonsumsi setelah makan? Berikut penjelasannya.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan dan Cara Mengolahnya yang Wajib Kamu Ketahui

Teh biasanya diminum dengan kudapan pendamping seperti roti maupun biskuit, bahkan ada yang suka menikmati sarapan tehnya dengan telur.

Bagi para penikmat teh, sebaiknya memperhatikan kudapan pendamping dengan baik dan pastikan makanan yang dipilih aman dikonsumsi bersamaan dengan teh.

Alasannya karena jika kita salah memilih kudapan pendamping dengan baik dan dikonsumsi bersamaan dengan teh akan mengalami anemia atau kekurangan zat besi.

Oleh karena itu, para peneliti lebih menyarankan untuk banyak minum air putih termasuk setelah makan. Sebab air putih telah terbukti dapat membantu proses pencernaan makanan.

BACA JUGA: Ingin Tampil Cantik? Bisa Hanya Menggunakan Buah Naga Buat Wajah Kamu Glow Up

Selain itu, sebagai besar tubuh manusia terdiri dari air. Sehingga penting untuk memastikan kebutuhan air dalam tubuh tercukupi.

Lalu apa sih 5 makanan yang tidak disarankan dikonsumsi bersama teh. Berikut ini daftarnya:

1. Sayur Hijau dan Kacang-kacangan

Kita perlu memamakan makanan yang mengandung zat besi yang sangat diperlukan untuk kesehatan tubuh. Makanan dengan kandungan zat besi mampu membantu mencegah anemia hingga menjaga sistem pencernaan.

Namun, makanan tersebut sebaiknya tidak dikonsumsi dengan teh karena kandungan dalam teh dapat menghalangi penyerapan zat besi dari makanan yang mengandung zat besi.

Senyawa tersebut bekerja dengan mengikat zat besi yang terkandung dalam sayuran sehingga mencegah penyerapannya dalam darah.

BACA JUGA: 3 Manfaat Buah Lemon Untuk Kesehatan Wajah 2023 Dan Juga Bisa Mencerahkan dalam seketika

2. Makan Dingin

Sebagian orang mungkin sudah terbiasa meminum teh hangat saat mengkonsumsi makanan dingin. Namun, kombinasi keduanya sebenarnya kurang tepat karena dapat menyebabkan gangguan proses pencernaan.

Saat mengkonsumsi dua makanan dengan suhu yang berbeda, maka proses pencernaan akan melemah sehingga menyebabkan gejala seperti mual.

Oleh karena itu para ahli menyarankan agar tidak mengkonsumsi makanan dingin dalam 30 menit setelah minum teh.

3. Makanan yang Digoreng

Gorengan menjadi makanan yang cukup sering dinikmati oleh kebanyakan orang. Ternyata nih ya makanan yang digoreng ini tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan teh loh. Karena bisa menyebabkan efek samping pada sebagian orang.

BACA JUGA: 6 Manfaat Lidah Buaya Cocok Untuk Kalian Yang Ingin Menghilangkan Jerawat Secara Alami

Goreng yang memiliki kandungan tepung disebut bisa menyebabkan sejumlah masalah pencernaan. Selain itu, kombinasi teh dengan gorengan ini juga mengurangi kemampuan tubuh untuk menyerap sejumlah nutrisi.

Makanan yang digoreng cenderung memiliki kandungan lemak dan kolesterol yang tinggi. Ketika gorengan dikombinasikan dengan teh yang mengandung kafein, maka bisa jadi jumlah kolesterol dalam tubuh juga ikut meningkat.

4. Kudapan Beku

Kudapan beku seperti yogurt, sorbet dan es krim tidak disarankan dikonsumsi bersamaan dengan teh. Karena pertemuan antara teh yang panas dengan sajian beku dapat mengganggu kinerja saluran pencernaan.

Dengan kata lain, makanan dengan suhu kontraks dapat melemahkan proses penyerapan makanan sehingga dapat menyebabkan sansi mual.

BACA JUGA: Selain untuk Cemilan, Ini Manfaat Coklat untuk Kecantikan dan Efektif Kurangi Jerawat

Oleh karena itu sangat disarankan setidaknya ber jarak 30 menit apabila ingin menyantap kudapan beku setelah meminum secangkir teh panas.

5. Makanan Asam

Makanan yang memiliki tingkat keasaman yang tinggi dapat menganggu penyerapan antioksidan dalam teh. Mengkonsumsi makanan asam bersamaan dengan teh mampu mengurangi jumlah antioksidan yang dapat diserap oleh tubuh.

Itulah 5 makanan yang tidak disarankan dikonsumsi bersama teh.***

Pos terkait