6 Inspirasi Outfit Lebaran yang Tren di 2023, Nomor 4 Auto Buat Pasangan Terbelalak

c68fef83 5194 4a5d 9671 df328945c0ad
Pakaian dengan tren Silk (shopee anb.official)

BANTENRAYA.CO.ID – Dalam artikel ini terdapat 6 inspirasi outfit lebaran yang sedang tren untuk Lebaran 2023.

Lebaran merupakan hari yang ditunggu-tunggu umat muslim di seluruh dunia, sehingga outfit menjadi sangat penting.

Tak heran jika kebanyakan orang merayakannya dengan menggunakan outfit terbaik apalagi yang sedang trend khususnya di Indonesia.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA : THR ASN Terancam Dibayar Setelah Lebaran, Menteri Keuangan Sebut Peraturan Baru

Dunia fesyen tidak henti-hentinya mengeluarkan outfit yang trendi setiap tahunnya.

Beberapa outfit diprediksi akan menjadi tren pada lebaran 2023.

Berikut inspirasi outfit lebaran yang diprediksi akan menjadi tren di 2023:

BACA JUGA : Mahasiswa Wajib Tahu! 7 Macam Jurusan Teknik dan Peluang Karir yang Menjanjikan

1. Baju Berbahan Silk

Belakangan sedang ramai pengusaha di bidang fesyen meluncurkan produk barunya berbahan silk.

Dengan tampilan yang kemilau membuat baju berbahan silk ini terkesan mewah dan elegan.

c68fef83 5194 4a5d 9671 df328945c0ad
Pakaian dengan tren Silk untuk outfit lebaran. (shopee anb.official)

Baju berbahan silk seperti gamis, outer kimoni serta kemeja dapat dipakai di hari lebaran dengan memadukan kerudung phasmina berbahan silk juga yang sama-sama sedang nge-trend akhir-akhir ini.

2. Outer Scraft

Outer scarft mulai diperkenalkan semenjak dua tahun terakhir.

Bagi yang menyukai outfit polos tapi ingin tampil sedikit bermotif di hari lebaran, outer scarft adalah pilihannya.

Outer scarft cocok dipakai di hari lebaran karena mudah dipakai.

edd37b52 d968 46a7 a358 fc30a7524537
Pakaian berbahan scarf (shopee karimakehijab)

Apalagi hari lebaran di mana akan banyak mengunjungi sanak keluarga sehingga outer scarft sangat nyaman dipakai bepergian jauh.

3. Rok lilit

Beberapa orang membeli baju lebaran yang juga dapat dipakai untuk kondangan.

Rok lilit polos atau bermotif batik kini mulai banyak terlihat di acara pernikahan.

Rok lilit dapat dipadukan dengan inner polos dan outer scarft. Dengan memakai rok lilit, kesan yang ditampilkan pada bulan Ramadhan menjadi semi formal.

dc1e380a b665 49e0 a18d f0d357ab17c3
Tren busana dengan rok lilit (shopee saka.ayu)

Dengan begitu, tak hanya untuk lebaran, rok lilit dapat dipakai kembali di momen berikutnya.

4. Blouse

Blouse sering dipakai di hari lebaran yang kedua. Namun, kini banyak orang juga memakai blous di hari pertama lebaran.

Kemeja dipilih karena mudah dipakai, cocok dipakai dengan rok atau celana serta dapat dipakai sebagai pakaian sehari-hari.

25a2d31e 286c 4616 aefa 26d13dfe2cfa
Fasion dengan menggunakan blouse (shopee grosir_solo)

Biasanya warna blouse yang dipilih untuk hari lebaran adalah blouse berwana putih, sehingga aksen lebaran masih melekat walau hanya memakai bloues saja.

5. Gamis Malaysia

Selain trend pernikahan ala Malaysia yang beberapa bulan lalu sempat viral.

Pakaian ala Malaysia kini juga menjadi incaran kaum wanita.
Gamis Malaysia biasanya memiliki tampilan layer di bagian bawah, sehingga walau dengan warna dasar, tampilannya tidak terkesan polos.

6b91ef54 37b5 49e8 8bca d920d40dec38
Gamis Malaysia (shopee zenic.id)

Gamis Malaysia cocok dipakai dengan gaya kerudung phasmina ala Malaysia. Cocok dipakai di hari lebaran jika ingin tampil ala Melayu.

6. Tunic

Selain gamis, tunic menjadi pakaian yang sering orang gunakan pada hari lebaran.

Tunic menjadi salah satu pilihan karena terkesan islami dan tertutup walau memakai bawahan celana.

Banyak model tunic yang beragam, mulai dari polos hingga ramai dengan balutan payet-payet yang cantik.

7cfdd2b6 df02 4e0c ac3f 475dc61451e7
Contoh mode tunik (shopee velmo.id)

Tak hanya pada momen lebaran, tunic juga kerap dipakai untuk acara semi formal lainnya.

Nah, karena lebaran masih beberapa minggu lagi. Masih ada waktu untuk menentukan pakaian apa yang akan digunakan saat lebaran nanti.***

Pos terkait