Lailatul Qadar Malam Anti Mainstream di Ramadhan, Keistimewaan hingga Petunjuk Waktu Kedatangan

Malam Lailatul Qadar
Ilustrasi malam Lailatul Qadar. (Pixabay/mohamed_hassan)

BANTENRAYA.CO.ID – Ada satu malam yang sangat istimewa yang hanya akan datang di bulan Ramadhan, ya itu adalah Lailatul Qadar.

Malam Lailatul Qadar begitu istimewa bagi umat Islam karena di waktu itulah banyak keberkahan dari Allah SWT yang turun.

Malam Lailatul Qadar juga sering disebut sebagai malam seribu bulan dan malam diturunkannya Alquran.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Banjir Diskonan! Kode Voucher Shopee Big Sale Ramadhan Berlaku hingga 31 April 2023

Malam seribu bulan ini artinya jika kita melaksanakan sebuah amalan di waktu Lailatul Qadar maka pahala kita setara dengan melakukannya selama 1.000 bulan.

Saking istimewanya malam Lailatul Qadar, banyak umat Muslim yang ‘terobsesi’ dan selalu terjaga agar bisa bertemu dengannya.

Lalu kapan malam Lailatul Qadar itu akan terjadi ? Dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber, malam anti mainstream itu akan datang pada rentang waktu berikut ini:

BACA JUGA: Jadwal Imsakiyah 11 Ramadhan 2 April 2023: Khusus Wilayah Kota Serang Hingga Cilegon

1. Pada malam pertama di bulan Ramadhan.

2. Pada malam ke tujuh belas di bulan Ramdhan.

3. Pada malam ke sembilan belas dibulan ramadhan.

4. Pada malam ke dua puluh satu di bulan Ramadhan.

BACA JUGA: Profil Donna Wisnu Wardhana Pemeran Otang di Preman Pensiun 8 Lengkap Hingga Akun Instagram

5. Pada malam ke dua puluh tiga di bulan Ramadhan.

6. Pada malam ke dua puluh empat di bulan Ramadhan.

7. Pada malam ke dua puluh lima di bulan Ramadhan.

8. Pada malam ke dua puluh tujuh di bulan Ramadhan.

BACA JUGA: Helldy Agustian Larang Truk Besar Melintasi JLS Cilegon Saat Mudik Lebaran 2023, Ini Alasannya

9. Pada malam ke dua puluh sembilan di bulan Ramadhan.

10. Pada malam ke tiga puluh di bulan Ramadhan.

Tadi adalah waktu-waktu yang diterangkan dalam hadist, dan jika diperhatikan kembali banyak hadist-hadist shahih yang menerangkannya.

Disebutkan bahwa kemungkinan besar terjadinya malam Lailatul Qadar adalah pada malam-malam ganjil pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan.

BACA JUGA: Flash Sale Harga Tiket KAI  Dibuka Besok 28 Maret 2023, Jangan Sampai Ketinggalan !!!

Terkait kapan malam Lailatul Qadar itu akan terjadi Rasulullah SAW tidak pernah menjelaskan secara pasti dan kini menimbulkan perbedaan pendapat dari berbagai kalangan ulama.

Namun yang jelas, malam Lailatul Qadar kemungkinan akan terjadi pada waktu 10 hari terakhir di bulan Ramadhan.

Hal itu sebagaimana dijelaskan dalam hadist Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari.

Sebagai manusia kita bisa memastikan kapan terjadinya malam Lailatul Qadar, namun diantaranya terdapat tanda-tanda atau ciri-ciri yang bisa kita amati diantaranya:

BACA JUGA: Rute Menuju Pelabuhan Ciwandan untuk Pemudik yang akan ke Pelabuhan Panjang dan Pelabuhan Bakauheni

1. Malam yang terang dan bercahaya.

2. Udara yang sejuk.

3. Bulan yang nampak separuh.

4. Matahari terbit cerah namun tidak terik.

Itulah tanda-tanda jika kita ingin meraih keistimewaan pada malam Lailatul Qadar.

Semoga kita semua selalu diberikan keistimewaan dan keberkahan dalam menjalankan puasa bulan Ramadhan ini. ***

Pos terkait