Begini Tips Agar Hidup Lebih Nyaman, Bayar Listrik di Awal Bulan

IMG 20240205 WA0001
Ilustrasi pelanggan PLN menggunakan aplikasi PLN Mobile untuk mengingat waktu pembayaran listrik. (Dokumentasi PLN)

BANTENRAYA.CO.ID – PT PLN (Persero) mengajak pelanggan semakin bijak menggunakan listrik dengan cara bayar tagihan listrik di awal bulan.

Hal ini ditekankan General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten Abdul Mukhlis bahwa banyak alasan mengapa bayar listrik di awal bulan menjadi pilihan yang tepat dan menguntungkan. Begini alasannya:

1. Mencegah Keterlambatan Pembayaran

Banyak orang seringkali lupa atau mengabaikan pembayaran tagihan listrik mereka. Ini bisa terjadi karena jadwal yang padat atau kesibukan lain.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: Gas Pol Awal Tahun, PLN Nyalakan Serentak 1.000 Pelanggan di Banten

Dengan membayar tagihan listrik di awal bulan pelanggan terhindar dari sanksi pemutusan dan denda akibat keterlambatan pembayaran tagihan listrik.

2. Pengaturan Anggaran yang Lebih Baik

Bayar listrik di awal bulan membantu pelanggan untuk lebih teratur dalam mengatur anggaran keuangan bulanan.

BACA JUGA: Gaji Naik Rp200.000, PNS Diminta Bersyukur

3. Fokus pada Hal Lain

Dengan membayar tagihan listrik di awal bulan, pelanggan dapat dengan tenang fokus pada hal-hal lain dalam hidup tanpa kuatir akan adanya tagihan yang tertunda.

Lebih lanjut, Abdul Mukhlis menjelaskan untuk dapat melakukan pembayaran listrik pada awal waktu mulai tanggal 1 hingga 20 tiap bulannya.

“Tanggal 20 adalah batas akhir pembayaran tagihan listrik, tapi lebih cepat dibayar lebih tenang didapat,” jelas Abdul Mukhlis.

BACA JUGA: Tertabrak Motor, Pemulung Hilang di Sungai

Lebih lanjut dijelaskannya beberapa cara yang bisa dilakukan agar tidak lewat waktu yakni:

1. Buat Pengingat Pembayaran

Buatlah pengingat pembayaran secara rutin di kalender, ponsel, atau aplikasi pengelolaan keuangan. Ini akan membantu untuk tidak lupa melakukan pembayaran tagihan listrik di awal bulan.

2. Gunakan Layanan Pembayaran Tagihan Listrik pada Aplikasi PLN Mobile

BACA JUGA: Pemilu Belum Digelar, Anggota PPS Sudah Kelelahan

Manfaatkan kemudahan layanan perbankan online yang ada dan fitur pembayaran tagihan listrik di aplikasi PLN Mobile.

Pelanggan dapat dengan mudah membayar tagihan listrik dari mana pun dan kapan pun tanpa harus datang ke tempat-tempat pembayaran listrik.

3. Pisahkan Dana untuk Tagihan Listrik di Awal Bulan

Setiap kali menerima gaji atau pendapatan di awal bulan segera lunasi tagihan listrik di awal bulan agar tidak terpakai untuk pengeluaran lain.

BACA JUGA: Union Fitness Tawarkan Paket Lengkap Rp249 Ribu

4. Prioritaskan Pembayaran Listrik

Penting untuk memahami bahwa listrik adalah kebutuhan pokok, dan pembayaran harus menjadi prioritas utama dalam pengelolaan keuangan. ***

 

Pos terkait