BANTENRAYA.CO.ID – Beredar kabar bahwa Habib Bahar bin Smith ditembak orang tak dikenal (OTK), pada Jumat 12 Mei 2023.
Lokasi kejadian Habib Bahar bin Smith ditembak OTK di sekitara Pusdiklat Dishub Kecamatan Kemang, Bogor, Jawa Barat.
Dari pantauan Bantenraya.co.id dari kabar yang berseliweran di media sosial, penembakan terhadap Habib Bahar itu terjadi tidak jauh dari Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin.
BACA JUGA: 7 Alasan Mengapa Pergi ke Mars Sangat Berbahaya, Mulai dari Bahaya ke Fisik sampai ke Psikologis
Adapun kabar Habib Bahar ditembak OTK ini pertama kali muncul di kanal YouTube Edy Mulyadi.
Dalam video tersebut, Edy membagikan rekaman saat ia menghubungi pengacara Habib Bahar, Aziz Yanuar.
Dalam rekaman obrolan Edy dengan Azir Yanuar, pengacara Habib Bahar itu menjelaskan detik-detik penembakan.
BACA JUGA: Pamit Dari Gerindra, Rika Kartikasari Berlabuh ke Partai Nasdem Pandeglang
“Informasi dari beliau seperti itu. Ketika dapat kabar itu saya langsung jam 11 malam ke sana, beliau cerita yang memang sudah viral itu. (Kejadian) jam 8-9 malam,” ujar Aziz Yanuar dikutip dari kanal YouTube Edy Mulyadi, Senin 15 Mei 2023.
Sebelum terjadi penembakan itu, Habib Bahar baru saja dari bengkel untuk mengecek kondisi mobilnya.
Kemudian, tampak 2 motor yang mengikuti Habib Bahar dari belakang yang diduga pelaku penembakan.
BACA JUGA: PDI Perjuangan dan Nasdem Cilegon Sesumbar Menangkan Pemilu 2024, Ini Target Kursinya
Dari kanal YouTube Mahesa Al Bantani yang membagikan rekaman ibunda Habib Bahar, yang disebut Umi itu mengungkapkan kondisi sang Anak.
“Itu katanya ada dua motor yang ngikutin dari belakang, lihat baju yang dipakai bolong, kalau orang lain sudah mati, peluru yang dipakai itu yang ada peredam,” ujarnya.
“Habib Bahar itu waktu keluar (dari mobil) merangkak, darah yang ada di tempat pegangan, nanti akan diviralkan,” sambungnya.
BACA JUGA: Pepetan Wewe dan Terebang Gede Meriahkan Partai NasDem Kota Serang Daftarkan Bacaleg ke KPU
Sementara itu, Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin membenarkan bahwa Habib Bahar ditembak OTK.
“Laporannya sudah kami terima yang disampaikan oleh Habib Bahar kepada pihak kepolisian,” ucap Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin, dilansir dari PMJ News.
Terkait laporan kasus penembakan terhadap Habib Bahar bin Smith, Iman Imanuddin menyatakan pihaknya langsung menindaklanjuti laporan tersebut,
“Saat ini kami sedang menindaklanjuti laporan tersebut,” ungkap Iman.
Meski Polres Bogor langsung bergerak cepat dalam menangani kasus penembakan itu, namun sampai saat ini belum banyak keterangan yang diterima.
“Kami sudah membentuk tim penyelidikan dan penyidikan atas laporan yang disampaikan habib Bahar,” terang Iman.
“Kami sudah olah TKP dan akan meminta keterangan terhadap saksi-saksi yang mengetahui kejadian tersebut,” sambungnya.
Diduga Pelaku Penembak Terlatih
Muncul dugaan di media sosial terkait kasus penembakan Habib Bahar bahwa pelaku merupakan penembak yang terlatih.
BACA JUGA: No Hoax! Habib Bahar bin Smith Ditembak Orang Tak Dikenal, Tertembak Dua Kali, Luka di Bagian Perut
Lantaran, pelaku penembakan sudah memantau Habib Bahar dari jauh dan dilakukan juga dari jauh.
“Kalo nembak dari jarak jauh Dan tepat ke sasaran tembak. Pastinya penembak sdh terlatih. Semoga Habib Bahar di berikan kesabaran serta lekas sembuh,” tulis akun Twitter @delzubay.
Sampai saat ini pihak kepolisian masih dalam tahapan penyelidikan dan penyidikan terkait kasus penembahakan Habib Bahar.***