Trending

Anak Badak Jawa Terekam Kamera Perangkap, Harapan Baru bagi Ikon Provinsi Banten

BANTENRAYA.CO.ID – Banten boleh bersukacita, pasalnya seekor anak badak Jawa (Rhinoceros sondaicus) terekam kamera perangkap.

Anak badak Jawa yang terekam kamera perangkap tersebut dilansir merupakan anak ke-4 dari sang induk.

Rekaman anak badak Jawa bersama induknya yang tertangkap kamera perangkap tersebut diunggah juga pada akun Instagram @mongabay.id.

BACA JUGA: 5 Fakta Unik Badak Jawa, Mengenal Ikon Banten yang Jadi Maskot Piala Dunia U20

Dalam rekamannya dapat terlihat bahwa kedua induk dan anak badak Jawa tersebut sedang berada di kubangan lumpur yang mengering.

Anak badak Jawa itu tampak aktif menggoyangkan ekor dan telinganya.

Informasi ini dilansir bantenraya.co.id dari caption rekaman yang diunggah tersebut.

BACA JUGA: Kepsek SMPN 2 Cimanggu Puji Prestasi Pelaku Perundungan di Cilacap, Warganet Kompak Tidak Sepakat

Sepanjang bulan Juli hingga September 2023, seekor anak badak Jawa dengan jenis kelamin betina terekam kamera perangkap di Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK).

Anak badak Jawa tersebut diidentifikasi merupakan anak ke-4 dari induk badak Jawa yang berusia 12 tahun bernama Kasih/ID 032.2011.

Kabar gembira ini sebenarnya telah diprediksi ketika Tim Monitoring Badak Jawa (MBJ) TNUK menemukan jejak kaki Kasih yang tidak menyatu antara kaki belakang dengan kaki depannya.

BACA JUGA: Krisis Air Bersih di Bekasi, Pencemaran Memaksa Relokasi Air Baku ke Kalimalang

Dari pola jejak kaki tersebut menandakan bahwa Kasih sedang hamil.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button