BANTENRAYA.CO.ID – Simak informasi bacaan niat puasa Tasua dan puasa Asyura yang lengkap dengan tulisan arab, latin dan artinya.
Di bulan Muharram ini umat Islam dianjurkan untuk berpusa sunnah yakni puasa Tasua dan puasa Asura.
Adapun jadwal puasa sunnah Muharram ini yakni puasa Tasua pada tanggal 9 Muharram 1445 Hijriah jatuh pada Kamis, 27 Juli 2023.
BACA JUGA: Tips Menghadapi Skripsi Dengan Lancar Dan Sukses, Simak Artikelnya
Sementara untuk puasa Asyura 10 Muharram 1445 H jatuh pada Jumat, 28 Juli 2023.
Perintah untuk menjalankan puasa sunah tersebut sebagaimana dalam hadist Rasulullah Saw yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah yang berbunyi:
“Seseorang datang kepada Rasulullah SAW, ia bertanya, setelah Ramadhan puasa di bulan apa yang lebih afdhal? Nabi menjawab: “Puasa di Bulan Allah, yaitu bulan yang kalian sebut dengan Muharram”, (HR. Ibnu Majjah).
Mengutip dari nu.or.id, keutamaan puasa di bulan Muharram merupakan puasa paling utama.
Hal ini sebagaimana dalam sabda Rasulullah saw dalam sebuah haditsnya,
“Puasa yang paling utama setelah Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah, Muharram, dan shalat yang paling utama setelah shalat fardhu adalah shalat malam.” (HR Muslim).
BACA JUGA: Wisata di Blitar dekat Hotel Murah Rp200 Ribuan, Paling Cocok Staycation Bareng Keluarga
Selain itu puasa Muharram ini juga memiliki keutamaan karena bulan pertama ini termasuk ke dalam empat bulan-bulan mulia atau al-asyhurul hurum, selain Rajab, Dzulqa’dah, dan Dzulhijjah.
Rasulullah saw menganjurkan kita untuk berpuasa di empat bulan mulia itu sebagaimana disampaikan dalam sebuah haditsnya yang diriwayatkan Imam Abu Dawud dan Imam Ibnu Majah.
“Puasalah bulan Sabar (Ramadhan) dan tiga hari setelahnya, dan puasalah pada bulan-bulan mulia.” (HR Abu Dawud, Ibnu Majah dan selainnya).
Niat Puasa Tasua dan Puasa Asyura
Bacaan niat puasa Tasu’a
نَوَيْتُ صَوْمَ تَاسُوعَاءَ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma Tasu’a-a lilahi ta’ala.
BACA JUGA: Selain Dipecat, Buntut Main Slot Cinta Mega Juga Tak Bisa Jadi Caleg
Artinya: “Saya niat puasa Tasu’a karena Allah ta’ala”
Bacaan niat puasa Asyura 10 Muharram sebagai berikut :
نَوَيْتُ صَوْمَ عَاشُورَاءَ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma Asyura-a lilahi ta’ala.
BACA JUGA: Niat Puasa Tasua dan Asyura Lengkap dengan Arti dan Keutamaannya yang Bisa Didapat
Artinya: “Saya niat puasa Asyura karena Allah ta’ala
Demikian informasi bacaan niat puasa Tasua dan puasa Asyura, semoga bermanfaat.***