Bukti Keseriusan Pemkot Cilegon Terhadap Penganggaran Responsif Gender

Bimtek PPRG DP3AKB Kota Cilegon

“Kami berharap semua OPD di Kota Cilegon sudah menerapkan GAP (Gender analysis Pathway) dan GBS (Gender Budget Statement) dalam menyusun anggaran kegiatannya. Untuk itu kami mengharapkan dukungan dari peserta untuk concern mengikuti kegiatan bimtek agar memiliki keahlian dalam menyusun GAP dan GBS tersebut. Kami juga berharap para peserta nantinya bisa menjadi fasilitator PPRG bagi instansi masing-masing sebagai bentuk dukungan dalam menyukseskan pembangunan,” ujarnya.

Sementara itu, Walikota Cilegon Helldy Agustian mengatakan, pemerintah berupaya untuk terus menyosialisasikan PUG sebagai strategi kunci untuk mengatasi kesenjangan gender dalam berbagai sektor pembangunan. Menurutnya, pelaksanaan PUG harus terefleksikan dalam proses penyusunan kebijakan perencanaan dan penganggaran yang dibuat oleh seluruh lembaga pemerintah baik pusat maupun daerah, organisasi, profesi, masyarakat, dan lainnya yang sudah responsif gender.

“Kami akan terus menjalankan komitmen untuk melaksanakan percepatan PUG melalui pemenuhan hak semua pihak guna peningkatan kualitas hidup yang sejalan dengan visi Kota Cilegon yaitu mewujudkan Cilegon baru yang moderen dan bermartabat,” katanya. (*)

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
Laman sebelumnya 1 2

Related Articles

Back to top button