Bukti Keseriusan Pemkot Cilegon Terhadap Penganggaran Responsif Gender

Bimtek PPRG DP3AKB Kota Cilegon

Pemerintah Kota Cilegon melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Cilegon telah menyelenggarakan kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) perencanaan penganggaran responsif gender (PPRG) tahun 2021 pada 4 Oktober lalu.

Hadir pada kegiatan tersebut, Walikota Cilegon Helldy Agustian, Fasilitator dari Kementerian PP dan PA, dan para peserta yang merupakan kasubbag evaluasi program dari OPD yang tergabung dalam tim focal point Pengarusutamaan Gender (PUG) Kota Cilegon.

Plt Kepala DP3AKB Cilegon Heni Anita Susila mengatakan, kegiatan bimtek PPRG bukan yang pertama kali diselenggarakan. Keberadaan focal point PUG sebagai implementasi dari Permendagri nomor 67 tahun 2011 merupakan komponen penting sebagai pionir dalam upaya mengedepankan PUG pada program perencanaan pembangunan pada masing-masing OPD tentang PUG.

“Dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan masyarakat di daerah masih perlu peningkatan pengintegrasian gender melalui penguatan kelembagaan, perencanaan, penyusunan, pelaksanaan penganggaran, pemantauan dan evaluasi atas kebijakan program dan kegiatan yang responsif gender,” katanya kepada Banten Raya, kemarin .

Menurutnya, PPRG bukanlah tujuan akhir melainkan merupakan sebuah kerangka kerja atau alat analisis untuk mewujudkan keadilan dalam penerimaan manfaat Pembangunan. PPRG juga merupakan bentuk implementasi dan penganggaran berbasis kinerja dimana pengelolaan anggaran menggunakan analisis gender pada input, output, dan outcome perencanaan penganggaran serta mengintegrasikan aspek keadilan sebagai indikator kinerja setelah pertimbangan ekonomi, efisiensi, dan efektivitas. Dengan demikian, anggaran responsif gender menguatkan secara signifikan kerangka penganggaran berbasis kinerja lebih berkeadilan.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button