BANTENRAYA.CO.ID – Nusa Penida adalah sebuah pulau yang terletak di sebelah tenggara Bali, Indonesia. Berikut destinasi wisata Nusa Penida yang wajib dikunjungi saat berada di sana.
Pulau ini merupakan bagian dari Kepulauan Nusa Tenggara dan merupakan salah satu tujuan wisata yang populer di daerah Bali.
Nusa Penida terkenal karena keindahan alamnya yang spektakuler, terutama pantainya yang eksotis, tebing-tebing karang yang menjulang tinggi, dan air laut yang jernih.
Untuk mencapai Nusa Penida, wisatawan dapat menyeberang dengan perahu dari Pelabuhan Sanur di Bali. Perjalanan ke Nusa Penida biasanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit hingga 1 jam tergantung dari kecepatan perahu yang digunakan.
Nusa Penida adalah tempat yang menakjubkan untuk menjelajahi keindahan alam dan menikmati suasana pulau yang tenang.
Namun, perlu diingat bahwa infrastruktur di pulau ini masih terbatas, jadi disarankan untuk merencanakan perjalanan dengan baik dan membawa barang-barang yang diperlukan selama berada di sana.
Untuk menjelajah Nusa Penida, wisatawan dapat menyewa kendaraan berupa motor atau mobil yang dapat dipesan H-1 sebelum menyebrangi Nusa Penida.
Jalanan di Nusa Penida sempit dan banyak jalanan berkelok-kelok serta naik turun. Pengendara motor harus berhati-hati saat menjelajah Nusa Penida.
BACA JUGA: 8 Aktivitas Seru di Bali yang Harus Dicoba Saat Berlibur Selain Pergi ke Pantai dan Beach Club
Untuk memudahkan wisatawan berlibur, agen tur banyak tersedia di sana sehingga wisatawan tidak perlu saat berada di Nusa Penida.
Beberapa destinasi wisata terkenal di Nusa Penida antara lain:
1. Pantai Kelingking
Pantai yang terkenal dengan pemandangan tebing yang menjulang tinggi dan mirip dengan bentuk “patung T-Rex”. Pemandangan dari atas tebing ini menawarkan panorama yang memukau.
BACA JUGA: Rekomendasi 5 Hotel Murah di Ubud Bali Mulai Harga Rp80 Ribu an, Cocok Untuk Solo Traveling!
2. Pantai Crystal Bay
Pantai dengan pasir putih dan air laut yang jernih. Tempat ini sangat populer untuk snorkeling dan menyelam. Di sana dapat melihat terumbu karang yang indah dan berbagai spesies ikan yang berwarna-warni.
3. Pantai Broken Beach
Tempat yang unik dengan tebing tinggi dan alami yang melingkari sebuah “teluk” besar. Teluk ini memiliki air laut yang biru dan menyatu dengan pantai. Pemandangan dari atas tebing ini sangat menakjubkan.
4. Pantai Angel’s Billabong
Terletak di dekat Pantai Broken Beach, ini adalah sebuah kolam alami yang terbentuk di batu karang. Airnya yang jernih dan warna biru membuatnya sempurna untuk berenang atau hanya menikmati pemandangan.
5. Pulau Seribu
Terdiri dari beberapa pulau kecil di sekitar Nusa Penida, Pulau Seribu menawarkan pantai-pantai indah dengan pemadangan yang indah seperti di Raja Ampat.
Demikian informasi terkait destinasi wisata yang berada di Nusa Penida. Jarak antara tempat wisata satu dan lainnya terhitung jauh dengan jalanan yang berkelok-kelok dan naik turun.
Karena itu di sana banyak tersedia penginapan berupa hotel-hotel dengan view pemandangan laut yang indah agar tidak lelah saat mengeksplor Nusa Penida.***