Detik-detik Masjidil Haram di Landa Hujan Badai: Warga Sekitar Terpental Jauh!

MENTAL
Sejumlah jamaah hingga warga sekitar terpental akibat hujan badai yang terjadi di Masjidil Haram (Twitter/@theholymosques)

BANTENRAYA.CO.ID – Baru-baru ini rekaman beredar yang menampilkan detik-detik insiden hujan badai yang menimpah sejumlah warga sekitar Masjidil Haram.

Penampakan hujan badai ini sangat menyeramkan sekali beberapa warga disana naas menjadi korban akibat terjangan hujan badai tersebut.

Dilansir Banteraya.co.id dari berbagai sumber, peristiwa itu terjadi pada Selasa 22 Agustus 2023 sekitar pukul 20.00 waktu Arab Saudi (WAS) atau rabu pukul 00.00 WIB.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA : HITS BANGET! Cafe di Malang yang Cozy dan Pas Buat Tempat Nongkrong Sampai Larut Malam

Parahnya lagi dalam rekaman yang beredar terlihat hujan turun sangat deras disertai angin kencang berikut petir yang sering muncul pun dengan suara begitu keras.

Warga setempat dan para jemaah umrah yang ada di lokasi sempat berlari mencari tempat berlindung.

Mereka tidak kuat menahan kencangnya angin yang melanda kota Makkah.

Sementara dalam video lain terlihat beberapa benda yang ada di lokasi terbang dan berjatuhan.

BACA JUGA : Pas Lagi Macet Macetnya Pengendara Kota Serang ini Malah Adu Jotos di Tengah Jalan Raya

Bahkan saking derasnya hujan, jalanan dan mobil yang ada di sekitar kompleks Masjidil Haram terhempas tergenang oleh air karena banjir.

Namun disisi lain BMKG Arab Saudi memprakirakan bahwa wilayah barat daya dan barat negara kerajaan itu menyaksikan aktivitas cuaca yang luar biasa selama seminggu terakhir, yang menyebabkan hujan dengan intensitas yang bervariasi.

Sehingga kejadian yang terjadi pun menerpa kawasan tersebu,  hujan lebat disertai angin kencang di kompleks Masjidil Haram, menerbangkan dan menjatuhkan sejumlah barang.

BACA JUGA : Viral! Aksi Kawanan Perampok Sasar Supermarket di Tanggerang, Kasir Diseret, Hingga Tak Sadar Terekam CCTV

Petugas kebersihan tampak terjatuh akibat kencangnya angin yang meluncurkan peralatan kerja mereka di lantai yang basah.***

Pos terkait