Trending

Digagas Helldy, Pembangunan Pintu Perlintasan Kereta Api di Cilegon Raih Penghargaan Kemenhub

CILEGON, BANTENRAYA.CO.ID – Pemkot Cilegon meraih penghargaan dari Direktur Jenderal (Dirjen) Perkeretaapian pada Kementerian Perhubungan (Kemenhub), di Bandung, Kamis 26 Oktober 2023.

Pemkot Cilegon dinilai peduli terhadap keselamatan perkeretaapian, karena telah membangun pintu perlintasan kereta api yang ada di Cilegon.

Pembangunan pintu perlintasan kereta api di wilayah Cilegon digagas Walikota Cilegon Helldy Agustian, demi keselamatan perkeretaapian dan warga Cilegon.

Digagas Helldy, Pembangunan Pintu Perlintasan Kereta Api di Cilegon Raih Penghargaan Kemenhub

Penghargaan dibeeikan Direktur Keselamatan Perkeretaapian Kemenhub Erni Basri kepada Walikota Cilegon Helldy Agustian yang diwakili Plt Kepala Dishub Kota Cilegon Mariano Correia.

Mariano mengatakan, pihaknya merasa senang mendapat penghargaan dari Kemenhub.

Penghargaan itu merupakan salah satu bentuk pengakuan bahwa program yang dilakukan Pemkot Cilegon membangun perlintasan kereta api mendapat apresiasi pemerintah pusat.

Tentu saja masyarakat juga merasakan manfaat dari adanya pembangunan perlintasan kereta api ini. Bila sebelumnya sering sekali kita dengar kecelakaan, sekarang sudah menurun.”

Mariano Correia

Plt Kepala Dishub Kota Cilegon

Saat ini, kata Mariano, sudah ada delapan perlintasan kereta api di Kota Cilegon yang sudah dibangun.

Ditambah pada akhir tahun ini sebanyak empat perlintasan kereta api yang tengah dibangun sehingga akan ada 12 perlintasan.

“Target kami sebetulnya bagaimana bisa memasang 21 palang pintu kereta api di seluruh perlintasan se-Kota Cilegon. Namun karena keterbatasan anggaran, kami merealisasikan target tersebut secara bertahap,” ujarnya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button