Implementasikan Delapan Wajib TNI, Satgas TMMD Kodim Lebak Fokus Pengerasan Jalan 

IMG 20230930 WA0009
Mobil truk sedang menurunkan bebatuan untuk pengerasan jalan penghubung. (DOK TNI).

BANTEN RAYA.CO.ID – Hari kesepuluh, TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 118 Kodim 0803 Lebak memulai melakukan pengerasan badan jalan fisik sepanjang 6,8 kilometer yang menghubungkan Desa Parungkujang Kecamatan Cileles menuju Desa Badur Kecamatan Cirinten, Kabupaten Lebak. Pembangunan jalan tersebut merupakan wujud bakti Satgas TMMD ke-118 Kodim Lebak dalam mengimplementasikan delapan Wajib TNI.

Dansatgas TMMD Letkol Arh Erik Novianto mengatakan, sebagai langkah peningkatan infrastruktur dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat baik fisik maupun non fisik pihaknya sedang fokus pengerasan jalan penghubung sepanjang 6,8 kilometer.

“Ini adalah sebuah upaya kami agar  transportasi menjadi lebih terbuka, dengan dibangunnya jalan ini. Kami berharap  ekonomi masyarakat semakin meningkat,” kata dia kepada Bantenraya.co.id, Sabtu 30 September 2023.

BACA JUGA : Kodim Lebak Gelar Penyuluhan Pertanian di Cileles 

Ia mengatakan, pembangunan jalan juga  sebagai wujud kepedulian TNI melalui Kodim Lebak atas kesusahan warga di pedesaan dalam mendapatkan akses jalan penunjang ekonomi yang lebih baik.

“Pembangunan jalan desa ini juga sebagai implementasi dari delapan Wajib TNI, yakni menjadi contoh dan memelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya,” ujarnya.

Sementara itu, warga Desa sekitar, Irmanto sangat berterimakasih kepada Kodim Lebak lantaran akses jalan yang tadinya tidak layak dibangun.

“Saya sangat bahagia lantaran jalan ini bisa menjadi penunjang kesejahteraan masyarakat pedesaan disini,” singkatnya.

BACA JUGA : Bawaslu Kabupaten Lebak Awasi Aktivitas Medsos ASN, Jaga Netralitas Aparatur Pemerintahan

Warga desa lainnya, Suhendar mengaku dengan pembangunan jalan bisa menjadi langkah awal membangun desa ke arah lebih maju lagi.

“Tentu kami sangat terbantu, dan masyarakat menjadi lebih terbantu, dari dulu kami sangat mengharapkan pembangunan jalan ini, akhirnya munculah kesatria negara yang mau membantu,” ucap Suhendar.***

Pos terkait