Inilah! Rekomendasi Jajanan Kuliner Malam di Semarang yang Wajib Dicoba

rekomendasi jajanan kuliner malam di Semarang yang wajib dicoba yang cocok bareng keluarga.
rekomendasi jajanan kuliner malam di Semarang yang wajib dicoba yang cocok bareng keluarga. (instagram.com/sasmitaedo)

BANTENRAYA.CO.ID – Inilah informasi seputar rekomendasi jajanan kuliner malam di Semarang yang wajib dicoba.

Bagi anda yang sedang mencari referensi kuliner malam di Semarang bisa anda lihat yang sangat cocok bersama keluarga ataupun bersama teman.

Seperti kita ketahui kuliner malam di Semarang bisa dijadikan pilihan ketika kamu berkunjung ke ibukota Jawa Tengah yang nuansa malam daerah yang hangat juga semakin membuat waktu berkumpul kamu bersama keluarga dan kerabat semakin seru.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: MASIH HANGAT! Kode Redeem CD Key Mobile Legends Adventure MLA 25 Agustus 2023, Klaim Double EXP Card hingga Skin Hero Langka

Dan kuliner malam di Semarang memiliki ciri khas ataupun cita rasa yang sangat berbeda dengan daerah lain karena harganya relatif lebih murah di bandingkan dengan daerah lain.

Penasaran dengan rekomendasi jajanan kuliner malam di Semarang yang wajib dicoba? Simak artikel ini sampai selesai.

Dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber, Berikut ini adalah rekomendasi jajanan kuliner malam di Semarang yang wajib dicoba:

BACA JUGA: BURUAN KLAIM! 50 Kode Voucher Shopee 9.9, Ada DISKON 99 Persen, Diskon Terbesar di Indonesia Hari Ini 8 – 9 September 2023

1. Es Puter Conglik

Es Puter Conglik merupakan kedai yang menyediakan jajanan berupa es puter dengan berbagai isian yang enak dan menyegarkan.

Tersedia berbagai varian rasa seperti coklat, alpukat, durian, kelapa dan masih banyak lagi. Dengan isian yang cukup beragam mulai dari jelly, kolang-kaling, hingga potongan roti.

BACA JUGA: Kumpulan Twibbon Dalam Menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW, dengan Desain Unik Terbaru 2023: Bagikan ke Medsos Sekarang Juga!

Kedai Es Puter Conglik buka setiap hari pada pukul 18.00-22.00 WIB, lokasinya berada di Jalan KH. Ahmad Dahlan, Karangkidul, Semarang, Jawa Tengah.

2. Tahu Petis Prasojo

Tahu Petis Prasojo merupakan salah satu warung kuliner yang menyajikan hidangan khas Semarang yaitu tahu petis.

Tahu Petis sendiri merupakan jenis jajanan kuliner berupa tahu pong yang digoreng kering dan berisi petis udang, yang diolah menggunakan bumbu rempah spesial.

Memiliki cita rasa gurih dengan sedikit rasa manis dan pedas, serta memiliki aroma yang khas dan menggugah selera.

Salah satu tempat yang paling terkenal menyajikan jajanan tahu petis adalah warung Tahu Petis Prasojo, yang sudah berjualan sejak tahun 1980.

Buka setiap hari pukul 15.00-01.00 WIB lokasinya berada di Pleburan, Simpang Lima, Semarang.

3. Lumpia

Lumpia merupakan jajanan kuliner khas Semarang yang paling populer dan paling banyak dicari oleh para wisatawan. Salah satu kedai yang menyajikan lumpia paling enak dan terpopuler adalah warung Lumpia 24 Jam.

Sesuai dengan namanya, warung jajanan kuliner yang satu ini buka selama 24 jam untuk memenuhi kebutuhan para penggemar lumpia. Berlokasi di Jalan Pemuda, Pandansari, Semarang, Jawa Tengah.

Demikian 3 rekomendasi jajanan kuliner malam di Semarang yang wajib dicoba, semoga informasi ini dapat bermanfaat dan selamat mencoba!***

Pos terkait