Trending

Jelang Mudik, JLS Masih Rusak Parah

CILEGON, BANTEN RAYA- Jalur mudik menuju Pelabuhan Ciwandan melalui Jalan Lingkar Selatan (JLS) Kota Cilegon saat ini kondisinya rusak parah. Padahal, JLS Cilegon merupakan akses menuju Pelabuban Ciwandan milik PT Pelindo Banten yang akan mulai digunakan pada H-7 arus mudik Lebaran Idul Fitri 2023.

Pantauan Banten Raya, Selasa (7/3), kondisi JLS Cilegon mengalami kerusakan seperti keretakan, berlubang, dan juga jembatan yang sambungannya mengalami kerusakan. Selain rusak, saat malam hari di beberapa titik JLS Cilegon tanpa penerangan jalan.

Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon sendiri menggelar rapat di Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kota Cilegon membahas penanganan kerusakan JLS Cilegon, untuk menindaklanjuti rapat persiapan arus mudik Lebaran 2023 yang dilakukan Korlantas Polri di Pelabuhan Merak pada Senin (6/3/2023).

Walikota Cilegon Helldy Agustian yang memimpin rapat di DPUPR Kota Cilegon mengatakan, arus mudik Lebaran 2023 akan dipecah ke Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan. “Kami sebagai Pemerintah Kota Cilegon menghormati apa yang telah menjadi kebijakan Korlantas kemarin, ini kerusakan jalan JLS jadi PR (Pekerjaan Rumah) kami,” kata Helldy.

Politisi Partai Gerindra ini mengatakan, perbaikan JLS Cilegon untuk persiapan arus mudik Lebaran 2023 memohon bantuan dari industri. “Hari Senin pekan depan, kami akan mengundang industri di Kota Cilegon. Sekali lagi, kita tidak ada anggaran untuk perbaikan JLS, kita tidak mau orang melintas Cilegon ada kecelakaan, intinya kita berupaya semaksimal mungkin agar JLS halus, kalai tidak bisa 2 jalur, 1 jalur saja, tapi nanti pengaturan lalu lintas sama Polres Cilegon,” tuturnya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button