Trending

KAMMI Serang Temui Kadis Pendidikan Kota Serang: Tidak Terbuka Soal Data Pendidikan!

BANTENRAYA.CO.ID – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia atau KAMMI Serang melaksanakan audiensi bersama Dinas Pendidikan Kota Serang di Kantor Pemerintah Kota Serang, pada Jumat 26 Mei 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan setelah aksi jilid 2 yang KAMMI Serang laksanakan di hari yang sama dan diberikan izin untuk bertemu dengan pihak Dinas Pendidikan Kota Serang.

Hal ini bertujuan untuk melanjutkan perjuangan KAMMI Serang dalam mengawal isu Pendidikan di Kota Serang.

BACA JUGA: Pedagang Pasar Lama Kota Serang Keberatan Direlokasi ke Eks Gedung Serang Plaza

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa pengurus perwakilan KAMMI Serang dan Beberapa perwakilan dari Dinas Pendidikan Kota Serang.

KAMMI Serang bertemu dengan Suherman, selaku Kepala Dinas Pendidikan Kota Serang.

Momentum pertemuan audiensi ini membahas beberapa temuan KAMMI Serang tentang bobroknya pendidikan di Kota Serang.

BACA JUGA: Optimalisasi SAKIP dan RB, OPD dan ASN Berprestasi di Kabupaten Serang Diganjar Penghargaan

Forum audiensi ini dimulai oleh pihak mahasiswa yang memberikan tanggapannya soal pendidikan di Kota Serang, Infrastruktur Bangunan di tingkat SD dan SMP yang rusak, dan beberapa kejanggalan mengenai ketidaksejahteraannya guru honorer di Kota Serang.

Selain itu, dinas pendidikan pun memberikan tanggapan-tanggapannya mengenai alasan terjadinya ketidakseimbangan mengenai sekolah-sekolah yang rusak hingga gaji guru honorer yang belum sejahtera.

Peri Irawan, selaku Ketua Bidang Kebijakan Publik KAMMI Serang mengatakan kekecewaannya terhadap Dinas Pendidikan tentang pemaparan yang masih kurang jelas dan tidak sesuai realita di lapangan.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button