Ketua DPRD Cilegon Ikut Mendukung Solidaritas Kemanusiaan Bagi Warga Palestina, Isro Mi’raj: Al Fatihah untuk Kebebasan Palestina

WhatsApp Image 2023 12 01 at 13.35.55
Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi'raj mengenakan syal Palestina.

BANTENRAYA.CO.ID – Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi’raj menjadi salah satu pimpinan daerah yang juga menunjukan aksi solidaritas dan dukungan kemanusiaan bagi Palestina.

Dukungan Isro Mi’raj sendiri ditunjukan dengan dirinya mengenakan syal khas dengan corak dan bendera Palestina dalam sidang Paripurna DPRD Kota Cilegon.

Serta, dalam sidang tersebut, Isro Mi’raj langsung memimpin doa bersama untuk Palestina dengan menghadiahkan Surat Al Fatihah bagi Kebebasan dan para korban di Palestina.

Bacaan Lainnya

Tidak hanya itu saja, Isro Mi’raj juga sampai turun ke jalan menggelar aksi bersama puluhan ribu warga Kota Cilegon.

BACA JUGA:Kabar Duka, Anggota DPRD Cilegon Rafiudin Meninggal Dunia

Isro Mi’raj dan puluhan ribu warga berkumpul dan berjalan kaki dari Masjid Nurul Ikhlas di Kelurahan Jombang sampai ke Tugu Kota Cilegon Kelurahan Ramanuju.

WhatsApp Image 2023 12 01 at 13.36.22
Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi’raj dengan syal Palestina.

“Sebagai solidaritas dan dukungan saja ke Palestina,” ujar Isro saat memimpin sidang Paripurna DPRD Kota Cilegon.

“Kita berbicara kemanusiaan, bukan berbicara ras, atau yang lain,” lanjutnya Isro.

Dukungan bagi Palestina berikutnya, dilakukan Isro dengan ikut dalam aksi solidaritas untuk Palestina yang dilaksanakan pada Sabtu 25 November 2023 lalu.

BACA JUGA:Banyak Keluhan dari Warga, DPRD Kota Cilegon Desak CCM Segera Bangun JPO

Dalam aksinya Isro ikut dalam salat gaib di Masjid Agung Nurul Ikhlas, Kota Cilegon tersebut mendoakan bagi para mujahid dan korban Palestina.

Aksi kemudian dilakukan dengan melakukan jalan kaki dari Masjid Agung hingga Alun-alun Kota Cilegon.

Isro terlihat bersama ribuan masyarakat di Kota Cilegon mengikuti rangkaian aksi solidaritas.

WhatsApp Image 2023 12 01 at 13.35.30
Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi’raj saat ikut aksi bela Palestina.

Isro berharap, perang yang dilakukan bisa diselesaikan. Bahkan, berharap adanya pemulihan kondisi Palestina jika perang selesai.

BACA JUGA:Ketua DPRD Cilegon Isro Miraj: Rayakan Hari Besar Dengan Masyarakat

“Saya berharap dan berdoa agar perang ini bisa selesai, kejahatan kemanusiaan ini bisa dihentikan,” jelasnya.

“Serta terpenting lagi adalah agar pemulihan kondisi setelah perang bisa dipulihkan kembali,” pungkasnya. (Advertorial)

Pos terkait