Trending

Konser Tulus Sepi Penonton di Bandung, Diduga Karena Kurang Promosi?

BANTENRAYA.CO.ID – Beredar video penampakan konser Tulus sepi penonton di sebuah acara di Bandung. Warganet heran dan bertanya-tanya alasannya.

Diketahui Tulus menjadi salah satu bintang tamu dalam acara Pesta Kuliner Keuken di Laswi Heritage, Jalan Sukabumi, Bandung pada Minggu, 27 Agustus 2023.

Tulus pernah menjadi bintang tamu dalam acara tahunan perdana Keuken sehingga pada tahun 2023 ini ia kembali diundang untuk memeriahkan jalannya acara.

Tak disangka, saat Tulus tampil dalam acara tersebut, tidak banyak penonton yang hadir untuk menyaksikannya. Hal tesebut terekam dalam video yang diunggah di TikTok @insanmahaputra.

BACA JUGA: Heboh! Penampakan Langit Jepang Setelah Pembuangan Limbah Nuklir ke Laut, Hingga Buat Netizen Geram

Dalam video tersebut terlihat sebuah panggung dengan layar di belakang bertuliskan “TULUS” khas penampilan penyanyi tersebut di setiap penampilannya.

Tulus terdengar sedang memperkenalkan para anggota musik yang mengiringi lagunya di panggung tersebut. Para penonton terlihat sedikit dan bisa dibilang sepi untuk ukuran penampilan seorang Tulus.

Hal ini banyak dipertanyakan warganet karena banyak orang yang ingin menyaksikan penampilan Tulus hingga sering kehabisan tiket karena antusias penonton yang tinggi.

Banyak yang berasumsi bahwa konser Tulus sepi penonton di Bandung itu diduga karena harga tiket masuk yang mahal.

BACA JUGA: Maudy Ayunda Bakal Jadi Istri Kim Bum di Film Tanah Air Kedua, Mulai Syuting Oktober 2023

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button