BANTENRAYA.CO.ID – Lagu Loneliness yang dibawakan Putri Ariani di America’s Got Talent menyita perhatian publik. Dalam artikel ini terdapat link lagu Loneliness yang diciptakan oleh Putri Ariani sendiri.
Penampilan Putri Ariani di AGT kemarin (6/6) sangat memukau usai menyanyikan dua lagu pilihannya yaitu Loneliness dan Sorry Seems to Be The Hardest Word yang dipopulerkan oleh Elton Jhon.
Penyanyi asal Indonesia itu kemudian mendapatkan Golden Buzzer atau tombol emas yang diberikan Simon Cowell setelah penampilannya yang luar biasa.
Yang lebih mengejutkan adalah Golden Buzzer diberikan langsung oleh salah satu juri yaitu Simon yang terkenal jarang memberikan Golden Buzzer di pencarian bakat AGT.
Momen spektakuler itu terjadi setelah Putri menyanyikan lagu Loneliness dengan grand piano yang membuat hadirin dan juri memberikan standing ovation serta komentar yang baik.
Simon sontak naik ke panggung dan meminta Putri menyanyikan satu buah lagu lagi. Putri kemudian memutuskan menyanyikan lagu Sorry Seems to Be The Hardest Word spesial untuk Simon diiringi grand piano.
“Lagu ini spesial untukmu Simon,” ungkap Putri sebelum menyanyikan lagu kedua.
Selepas penampilan keduanya yang membuahkan tepung tangan meriah, dengan yakin Simon langsung memencet Golden Buzzer untuk Putri.
BACA JUGA: Belanja Murah Pakai Kode Voucher Shopee Hari Ini Rabu, 7 Juni 2023, Diskon Hingga Rp100 Ribu
“Aku tahu kita semua merasakan hal yang sama. Dia berusia 17 tahun, menulis lagunya sendiri. Dia juga memiliki suara yang sangat khas, dan sangat-sangat bagus. Aku tidak tahu ini akan mengubah impianmu atau tidak. Well inilah,” ujar Simon sambil memencet Golden Buzzer diikuti riuh tepuk tangan penonton.
Putri tidak kuasa menahan air mata bahagia di atas panggung usai mendapatkan Golden Buzzer yang mengantarkannya langsung ke semifinal AGT musim 18.
Lagu Loneliness yang dibawakan Putri sungguh dengan pembawaan yang tulus dan baik sehingga membuat penonton serta juri ikut terbawa suasana haru dan takjub melihat penampilannya.
Yang lebih mengejutkan adalah bahwa lagu tersebut merupakan lagu ciptaan Putri sendiri. Diketahui Putri sudah banyak meliris lagu di usianya yang masih muda.
Bagi yang penasaran dan ingin mendengarkan lagu Loneliness Putri Ariani dapat langsung klik link Loneliness-Putri Ariani Spotify.
Demikian informasi terkait lagu Loneliness Putri Ariani yang menghantarkan penyanyi asal Indonesia ke semifinal America’s Got Talent musim 18.***