Makanan khas Probolinggo yang Harus Cobain Dalam Merayakan Hari Jadi Kota Probolinggo yang ke-664

makanan khas Probolinggo
Berikut ini terdapat makanan khas Probolinggo (Sumber foto RedDoorz)

BANTENRAYA.CO.ID – Berikut ini terdapat makanan khas Kota Probolinggo dalam merayakan hari jadi Kota Probolinggo yang ke-664.

Makanan khas Probolinggo pada kali ini disertai dengan rempah-rempah yang bisa kalian nikmati dalam sekali gigitan.

Simak terus kelanjutan dari makanan khas dari Probolinggo yang bisa kalian nikmati jika kalian pergi kesana.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA:Tempat wisata di Probolinggo dengan Merayakan Hari Jadi Kota Probolinggo

Seperti yang diketahui, Kota Probolinggo adalah sebuah kota di Provinsi Jawa Timur, Indonesia.

Terletak sekitar 100 km sebelah tenggara Surabaya, Kota Probolinggo berbatasan dengan Selat Madura di sebelah utara, serta Kabupaten Probolinggo di sebelah timur, selatan, dan barat.

Sedangkan ditinjau dari suku, sebagian besar yang ada di Kota Probolinggo merupakan Suku Jawa dan Madura yang terkenal ulet, lugas, terbuka, dan kuat dalam mengarungi kehidupan.

BACA JUGA:10 Ucapan Selamat Hari Jadi Kota Probolinggo 2023, Dengan Kata – kata Penuh Doa dan Harapan

Probolinggo terkenal dengan wisatanya yang beragam. Mulai dari Gunung Bromo, Air Terjun Madakaripura, Pantai Bentar, dan lain-lain.
Jika berwisata ke Probolinggo, jangan lupa untuk menyempatkan membeli oleh-oleh khas Probolinggo.
Makanan khas dari Probolinggo sangat banyak yang menyukai oleh para wisata asing, karena kelezatan pada rempah- rempahnya.

Dikutip Bantenraya.co.id dari beberapa sumber, berikut ini terdapat makanan khas Kota Probolinggo dalam hari jadi yang ke-664.

1. Soto Kraksaan

Rekomendasi pertama Soro kraksaan sebenarnya hampir sama dengan soto pada umumnya. Tetapi, yang membedakan soto kraksaan dengan soto lainnya adalah kuahnya yang terbuat dari santan.
Selain itu, hal yang terasa spesial dari soto kraksaan adalah ayamnya yang berasal dari ayam jantan. Sebelumnya ayam di masak dengan santan dan ditambahkan dengan serbuk kelapa yang telah disangrai.
Lalu, tambahan bahan soto lainnya yang membuat soto kraksaan semakin spesial adalah irisan kentang yang telah dikukus dan tidak ketinggalan kerupuk udang.
Di Probolinggo ada beberapa tempat yang bisa kamu sambangi untuk mencicipi soto Kraksaan yaitu di arah utara Masjid Agung Ar Raudlah.

2. Kepiting Olok

Rekomendasi kedua untuk kamu yang suka dengan seafood, kepiting olok nampaknya menjadi menu oke yang bisa kamu cicipi saat ke Probolinggo.
Di namakan olok sendiri karena kepiting yang digunakan adalah kepiting masih muda. Untuk cara pembuatan kepitingnya yang hendak disajikan dikukus terlebih dahulu untuk kemudian dipisahkan dari cangkangnya.
Tidak hanya kepiting saja, dalam sajian ini juga di campurkan bahan lain, seperti udang dan beberapa bumbu yang dimasukan ke dalam cangkang kepiting.
Dengan semua ramuan bumbu tersebut sajian kepiting olok berasa manis gurih dan lembut karena menggunakan kepiting muda.

3. Ketan Ketarok

Rekomendasi ketiga ada makanan khas Probolinggo berikutnya dalah ketan kratok. Bahan yang digunakan dari ketan kratok ini adalah kacang koto.
Di Probolinggo biasanya kratok dimasak dengan sayur lodeh dan dicampur juga dengan ketan.
Sedangkan, untuk penyajiannya, ketan kratok ditaburi dengan parutan kelapa dan pemanis berupa cairan gula merah. Jadilah, sajian yang satu ini memiliki cita rasa yang gurih, asin serta manis dari gula merahnya.

4. Nasi Glepungan

Rekomendasi selanjutnya terdapat menu lainnya yang serupa dengan nasi campur adalah nasi glepungan.
Dalam satu porsi nasi glempung kamu akan mendapatkan banyak sekali menu, seperti ikan asin, teahu penyet, tempe, lalapan, sambel hingga nasi glepungan yaitu nasi yang dicampur dengan sari-sari jagung. Semua menu tersebut disajikan dalam dalam satu piring.

5. Nasi Jagung Merpati

Rekomendasi kali ini untuk kamu yang ingin mencicipi makanan khas probolinggo lainnya yang cukup unik, olahan nasi jagung merpati.
Kelezatan dari nasi jagung ini memang patut diperhitungkan karena di Probolinggo, nasi jagung memang merupakan makanan khasnya.
Biasanya, nasi jagung disajikan dengan beberapa lauk sehingga bisa juga menjadi pengganti nasi untuk kamu yang sedang diet.

6. Nasi Campur Nyak Nyong

Rekomendasi terakhir ada banyak makanan lezat yang bisa kamu coba di Probolingo yaitu Nasi Campur Nyak Nyong.
Menu makanan ini memang menjadi salah satu yang populer dan favorit karena banyak dicari oleh masyarakat di Probolinggo.
Selain disebut sebagai nasi campur Nyak Nyong, sajian ini juga dikenal sebagai Nasi Campung Klenteng.
Adapun campuran yang akan kamu temukan di sajian Nasi Campur Nyak Nyong diantaranya adalah empal, serundeng, mie, dendeng yang kemudian disiram dengan kuah santan kental.
Itulah makanan khas Kota Probolinggo dengan merayakan hari jadi yang ke-664.***

Pos terkait