Trending

Penjualan Mobil Bekas di Serang Meningkat Sebelum Lebaran

SERANG, BANTEN RAYA – Tren penjualan mobil bekas di Serang pada bulan Maret mengalami kenaikan permintaan dibandingkan bulan Februari. Bahkan sudah mulai terjadi lonjakan peminat menyambut Ramadan dan Idul Fitri.

Karyawan Mutiara Motor Ciracas, Kota Serang, Bambang Diki mengatakan bahwa mobil bekas di showroomnya sudah terjual 15 unit di awal Maret.

“Sekarang udah mulai udah hampir 15 unit kejual, apalagi kalau bulan puasa ramai. Hari lebaran lebih bagus juga, kadang bisa sampai 40 unit masuk lebaran,” papar Bambang kepada Banten Raya, Rabu (15/3)

Di showroomnya, setiap bulan Mutiara Motor menjual 25 sampai 30 unit. Peminat mobil bekas biasanya ramai terjadi di hari Senin, Jumat, dan Sabtu.

Mutiara Motor hanya menjual mobil bekas dari periode 2013 sampai terbaru 2022. Harganya relatif mulai dari Rp100 juta – Rp500 juta. Stok mobil bekas di showroom hanya sampai dua bulan saja, karena selalu habis dan menyediakan mobil dengan stok baru.

“Di sini banyak, kalau dari kelas-kelas biasa ada Ayla, Agya, Sigra, sampe mobil Fortuner, Civic Turbo. Kita juga ada mobil khusus losbak tapi di showroom yang berbeda,” jelas Bambang.

Ia menyampaikan, Mutiara Motor sangat menjaga kepercayaan konsumen terhadap showroomnya dengan menyediakan mobil bekas seperti mobil baru.

“Kalau di sini kualitasnya bagus. Kita kalau ngecek mobil harus bener-bener cek di dealer resmi. Kita menjaga kepercayaan konsumen. Namanya juga mobil second, biar konsumen enggak kecewa,” katanya.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button