Perbedaan Air Gun dan Airsoft Gun, Senjata yang Digunakan Penembak Kantor MUI, Mana Lebih Mematikan?

perbedaan air gun dan airsoft gun
Senjata yang digunakan penembak Kantor MUI yang tadinya disebut airsoft gun kini menjadi air gun. (PMJNews)

BANTENRAYA.CO.ID – Ternyata bukan airsoft gun, Polisi memberikan ralat soal senjata yang digunakan M, penembak Kantor MUI yang ternyata adalah air gun.

Meski demikian, kepastian air gun yang menjadi jenis senjata yang digunakan itu masih terus didalami untuk mendapatkan informasi yang valid.

Lalu sebenarnya apa beda air gun dan airsoft gun? Mana yang lebih mematikan diantara keduanya?

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: 8 Doa di Pagi Hari dalam Islam yang Perlu Diketahui, Cocok di Bacakan Sebelum Berangkat Kerja

Ralat polisi soal jenis senjata yang digunakan dalam penyerangan Kantor MUI disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.

“Senjata yang patut diduga saat ini masih didalami melalui forensik, saintifik, ini adalah jenis air gun, sedang melalui proses,” katanya dikutip Bantenraya.co.id dari PMJNews.

Ia mengungkapkan, dari aksi nekat M itu mengakibatkan seorang pegawai Kantor MUI Pusat harus mendapatkan penanganan medis.

BACA JUGA: Prediksi Liga Italia 2023 Udinese Vs Napoli: Momentum I Partenopei Gelar Pesta Juara

Diketahui, penembakan Kantor MUI Pusat itu terjadi pada Selasa 2 Mei 2023 sekitar pukul 11.00 WIB.

“Kemudian mengenai salah satu seseorang karyawan yang kemudian saat ini juga akan kita lakukan proses pemeriksaan,” ujarnya.

“Dari perkenaannya itu tidak sama seperti senjata api, jadi untuk menekankan bahwasanya ini adalah air gun, namun ini butuh proses untuk pembuktian melalui forensik,” jelasnya.

BACA JUGA: Rekomendasi Hotel Murah Romantis Di Medan Dengan Kualitas Terbaik Fasilitas Mewah

Di samping itu, apa beda dari air gun dan airsoft gun sebenarnya, berikut penjelasannya dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber.

Beda Air Gun dan Airsoft Gun

Beda air gun dan airsoft gun.
Ilustrasi. Beda air gun dan airsoft gun. (Pixabay/WilyGT)

Secara umum, airsoft gun masuk dalam kategori sebagai replikasi senjata yang biasanya digunakan untuk kepentingan olahraga.

Sementara air gun sudah masuk dalam golongan senjata karena bisa membahayakan orang yang terkena muntahan proyektilnya.

Selanjutnya airsoft gun menggunakan kaleng gas dingin biasa untuk hentakan proyektil yang dengan kekuatan di bawah 2 joule.

BACA JUGA: NO HOAX! Kode Promo Grab Terbaru 3-5 Mei 2023, Pesan GrabBike, GrabCar dan GrabFood Diskon Hingga 90 Persen

Namun ntuk air gun kekuatannya berasal dari CO2 yang tersimpan dalam bentuk kapsul sekali pakai dengan kekuatan yang dihasilnya di atas 2 joule.

Untuk proyektil sendiri, airsoft gun terbuat dari plastik berukuran 6 milimeter dengan bobot 0,20 gram sehingga sangat ringan digunakan.

Air gun sendiri berbahan gotri atau timah dengan berat 0,35 gram.

BACA JUGA: Dijamin Benar! Kode Voucher Lazada Hari Ini 3 Mei 2023, Dapatkan Harga Murah Semua Produk Diskon 90 Persen

Dari sisi legalitas, airsoft gun sudah legal yang ditandai dengan adanya nomor registrasi yang berada pada badan pistol dan tercatat di kepolisian.

Beda dengan air gun yang sudah masuk dalam golongan senjata sehingga peredarannya sangat dilarang karena dampaknya bisa melukai hingga menyebabkan kematian pada manusia.

Demikian tadi perbedaan antara air gun dan airsoft gun, senjata yang digunakan oleh penembak Kantor MUI. ***

Pos terkait