Trending

Perserang Perbaiki Performa Jelang Putaran Kedua Liga 2

BANTEN RAYA.CO.ID – Kompetisi Liga 2 memasuki jeda untuk putaran kedua. Skuad Perserang memanfaatkan jeda sebelum memasuki putaran kedua dengan berlatih untuk memperbaiki performa agar mereka tampil garang saat putaran kedua grup B nantinya.

Menutup putaran pertama Perserang berada di peringkat 6 klasemen sementara dengan torehan 6 poin hasil 2 kali menang atas Bekasi City FC 1-0 dan PSKC Cimahi 1-0.

Related Articles

Sementara empat laga lainnya Perserang mengalami kekalahan yakni melawan Malut United 2-3, PSIM 1-0, persikab Bandung 1-0, dan Nusantara United 1-0.

Pelatih Perserang Bonggo Pribadi menuturkan, setelah menjalani libur, kini skuad Perserang telah memasuki program latihan lagi untuk meningkatkan performa tim. Latihan ini dilakukan baik pagi maupun sore hari.

“Saya ingin memanfaatkan jeda libur jelang putaran kedua untuk memperbaiki performa pemain agar lebih baik. Ini dikarena putaran kedua pastinya akan berjalan lebih ketat,” ujarnya.

BACA JUGA : WADUH! Gedung Imigrasi Cilegon Ambruk

Bonggo mengatakan evaluasi yang dilakukan dari semua lini mulai penyerang, tengah dan belakang. Semua lini ini telah dievaluasi satu persatu pada putaran pertama. Hasilnya performa mereka harus bagus untuk menghadapi putaran kedua.

“Kami ingin mereka lebih bagus sehingga permainan Perserang nantinya efektif. Pemain belakang lebih tangguh, lini tengah lebih kreatif dan penyerang semakin tajam untuk mencetak gol. Sejauh ini produktifitas gol Perserang masih rendah saya harap meningkat di putaran kedua,” jelas mantan legenda PSIS ini.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button