Resep Membuat Arem Arem Ayam Wortel Kentang, Camilan Legend yang Bikin Kenyang!

Arem Arem Ayam
Resep membuat Arem Arem Ayam makanan legend. (Pexels.com)

BANTENRAYA.CO.ID – Arem-Arem Ayam dengan isian daging ayam yang ditumis dengan wortel kentang bisa menjadi makanan yang membuat kondisi tubuh kamu bisa menahan rasa lapar sementara.

Arem Arem Ayam dengan isian daging ayam cocok untuk kamu yang tidak ingin memakan porsi makan yang cukup besar.

Arem Arem Ayam dengan menggunakan beras lembut gurih dan diaron dengan santan ini membuat cita rasa yang terkandung menjadi lebih lezat.

Bacaan Lainnya

Arem Arem Ayam dibungkus dengan daun pisang untuk dikukus akan menghasilkan sajian yang harum dan menggugah selera.

BACA JUGA: Resep Membuat Ampela Goreng Pete dengan Bahan yang Simple dan Cita Rasa yang Nendang!

Berikut Merupakan Resep Membuat Arem Arem dengan isian daging Ayam yang bisa kamu Coba!

Bahan-bahan :

4 porsi
500 g beras, cuci, tiriskan
1,5 L santan encer
2 sdt garam
2 lembar daun pandan, ikat simpul
Daun pisang untuk membungkus

BACA JUGA: Tempat Wisata Terindah di Trenggalek Paling Cantik dan Sangat Hits

Isian :

  • 3 sdm minyak goreng
  • 8 butir bawang merah, cincang halus
  • 2 lembar daun salam
  • 250 g daging ayam giling
  • 50 g wortel, potong dadu kecil
  • 50 g kentang, kupas, potong dadu kecil

BACA JUGA: Lahap Makan Singkong Rebus dari Warung Amal MTQ XXII, Sekda Cilegon Maman Mauludin Makin Santuy Menonton Lomba Syarhil Quran di Panggung Utama

  • 5 buah cabai rawit merah, iris halus
  • 3 buah cabai hijau keriting, iris halus
  • 1 buah tomat, potong dadu kecil
  • 1½ sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 250 ml santan kental

BACA JUGA: Nonton Film Transformers: Rise of the Beasts Full Movie dan Full HD, Bukan di Situs Rebahin atau LK21

Cara Membuat :

  • Dalam panci masukkan beras, santan, garam, dan daun pandan.
  • Masak di atas api sedang sambil diaduk hingga santan diserap beras dan menjadi aron.
  • Angkat dan sisihkan.
  • Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, dan daun salam, hingga harum.
  • Tambahkan daging ayam, wortel, kentang, cabai rawit, cabai hijau, tomat, garam, dan gula.

BACA JUGA: Nonton Film Transformers: Rise of the Beasts Full Movie dan Full HD, Bukan di Situs Rebahin atau LK21

  • Masak sambil diaduk rata hingga daging berubah warna.
  • Tuang santan masak sambil diaduk hingga hingga santan mengering.
  • Angkat.
  • Ambil selembar daun pisang, taruh 2 -3 sdm adonan beras di atasnya, ratakan.
  • Beri 2 sdt adonan isi di tengahnya. Gulung dan padatkan. Semat bagian ujung dengan tusuk gigi atau lidi.
  • Kukus Arem-Arem dalam dandang panas selama 50 – 60 menit atau hingga matang.
  • Angkat lalu sajikan.

BACA JUGA: Prediksi Final UEFA Conference League West Ham United vs Fiorentina: Ambisi Juara Tak terbendung atau Harus Zonk Musim Ini

Yuk, segera kreasikan resep ini di rumah!.***

Pos terkait