BANTENRAYA.CO.ID – Viral rekaman di Instagram yang menampilkan ribuan ikan terdampar di pesisir Texas, Amerika.
Fenomena ikan terdampar tersebut berlokasi di Pantai Quintana pada tanggal 9 Juni 2023.
Di rekaman singkat yang diunggah di akun Instagram @mongabay.id, tampak ribuan mungkin jutaan ikan terdampar berserakan di sepanjang pantai.
BACA JUGA: 6 Jurusan Kuliah yang Tidak Ada Matematika dan Prospek Kerjanya
Tidak bisa terbayang bau amisnya seperti apa.
Tapi anehnya, di rekaman tersebut tidak terdapat seekor burung laut pun yang menyantapi bangkai ikan tersebut.
Ditambah lagi, warga pesisir Pantai Quintana tidak menganggap hal tersebut suatu fenomena yang aneh.
BACA JUGA: Donor Darah, Kenali 10 Manfaat dari Salah Satu Cara Memperingati Hari Palang Merah Sedunia
Berikut penjelasan fenomena tersebut yang bantenraya.co.id telah rangkum dari caption yang dicantum di video yang diunggah akun Instagram @mongabay.id.
Tim ahli biologi dari Texas Parks and Wildlife’s Kills and Spills Team Region 3 telah menyelidiki penyebab fenomena di sepanjang pantai tersebut.
Mereka menyebutkan bahwa peristiwa seperti itu biasa terjadi saat musim panas ketika suhu meningkat.
BACA JUGA: Bahaya Asap Tutupi Jalanan Kasemen Kota Serang
Dan suhu yang meningkat drastis menyebabkan tidak ada oksigen yang cukup di kedalaman air sehingga ikan tidak dapat bernafas.
Itulah yang menyebabkan ikan-ikan mencari perairan yang lebih baik di permukaan, sampai-sampai mereka berenang di perairan yang dangkal dan terdampar ke pantai.
Pihak Pantai Quintana juga berpesan agar para pengunjung tidak datang ke pantai untuk sementara waktu hingga peristiwa alami tersebut selesai.
BACA JUGA: Jadi Bacaleg Partai Garuda, Anggota PPS di Kabupaten Serang Diberhentikan
Akun @lanjutbumi berkomentar, “Mereka blg ini biasa terjadi saat musim panas. Ga kebayang klo krisis iklim makin parah dan musim panas akan menjadi lebih panjang dan lebih panas dr biasanya. Bukan cuma ikan yg akan jd bangkai.”
Komentar yang lain meyakinkan kalau fenomena tersebut adalah salah satu dampak global warming.
“Alami dr mana, jelas krn pemanasan global dan polusi,” kata akun @z.alfarizy.
BACA JUGA: 4 Tips Menjadi Pendengar yang Baik, Rahasia untuk Hubungan Kalian Makin Langgeng
Tapi sayangnya polusi laut tidak ikut andil pada fenomena tersebut karena tidak ditemukan bukti apa pun yang berkaitan dengan polusi air laut.
Jenis bangkai ikan yang terdampar rata-rata adalah menhaden, tetapi ditemukan juga bangkai ikan pari dan hiu.
Ribuan bangkai ikan yang terdampar maupun mengambang berpotensi menyebabkan lingkungan menjadi tidak sehat.
Meski begitu, fenomena tersebut sudah dianggap tidak asing karena pernah terjadi di tahun-tahun sebelumnya, dan bisa saja terjadi lagi di tahun depan.***