BANTENRAYA.CO.ID – Sebanyak bakal calon Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) akan bertarung dalam pemilihan Rektor Untirta Periode 2023-2027 mendatang.
Para peserta pemilihan Rektor Untirta tersebut nantinya akan melalui persaingan dari tahapan verifikasi administrasi.
Ketua Tim Panitia Seleksi Pemilihan Rektor Untirta Suwaib Amiruddin mengatakan, 7 orang yang berasal dari internal Untirta resmi mendaftar diri untuk mengikuti pemilihan Rektor Untirta Periode 2023-2027.
BACA JUGA: Teks Khutbah Jumat Singkat Edisi Ramadhan 2023: Hati-hati Perangkap Setan
Ketujuh orang tersebut adalah Suherna (Fakultas Pertanian Untirta), Suherman (Fakultas Pertanian Untirta), Aceng Hasani (FKIP Untirta).
Kemudian Kartina (Fakultas Pertanian Untirta), Ahmad Sihabudin (FISIP Untirta) serta Fadlullah (SKIP Untirta).
“Waktu verifikasi adminitrasi akan dilaksanakan tanggal 17 dan 18 April mendatang. Hasil verifikasi akan diserahkan kepada Senat Untirta untuk ditetapkan,” kemarin.
Terkait dengan bakal calon Rektor Untirta dari kampus lain, Suwaib mengatakan sempat ada komunikasi dari tim sukses salah satu guru besar di Universitas Indonesia.
Meski demikian hingga saat ini belum ada yang daftar dari eksternal Untirta.
Dalam kesempatan itu, Ketua Tim Seleksi Rektor Untirta ini menjelaskan, bahwa penyampaiakan visi dan misi akan dilaksanakan di Gedung Auditorium Untirta Kampus Sindangsari.
BACA JUGA: Stasiun Merak Resmi Setop Beroperasi Mulai Besok, Ternyata Ini Alasan yang Mendasari
Penyampaian Visi Misi Dihadiri 1.500 Orang
Rencananya, sebanyak 1.500 orang yang terdiri dari civitas akademik Untirta, pemerintah daerah, tokoh masyarakat, rekan-rekan media, mitra kerja Untirta dan stakeholder terkait akan hadir dalam penyampaian visi misi tersebut.
“Kalau penilaian saya tidak akan bertambah, karena tim dari luar melihat jumlah peserta dari internal yang relatif banyak sehingga mereka ragu,” ujarnya.
Dalam pemilihan Rektor Untirta ini tidak ada pembatasan jumlah penyaringan yang lolos seleksi, baik di tingkat admisnitrasi maupun ditahapan selanjutnya.
BACA JUGA: Baru Rilis! Kode Redeem Genshin Impact Update 14 April 2023, Ambil Primogems Gratis Hari Ini
Namun, pada akhir tahapan Tim Panitia Seleksi Pemilihan Rektor Untirta hanya mengirimkan maksimal tiga nama untuk diserahkan ke Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi.
Suwaib menegaskan bahwa Tim Seleksi Pemilihan Rektor Untirta Periode 2023-2027 tidak akan berpengaruh terhadap isu yang beredar di lingkungan Kampus Untirta.
Baik isu terkait persoalan probadi maupun isntitusi bakal calon Rektor Untirta.
“Artinya, isu yang bersifat pribadi dan isntitusi bakal calon rektor diluar tugas dan tangguang jawab panitia seleksi,” tegasnya. ***