BANTENRAYA.CO.ID – Beberapa bank di Indonesia termasuk BNI menyediakan penukaran uang baru bagi masyarakat Indonesia.
BNI menyediakan 30 titik penukaran uang baru yang tersebar di wilayah Jabodetabek, Karawang dan Serang.
Penukaran uang baru di Bank BNI dapat dilakukan hingga 18 April 2023 sebelum cuti bersama.
Momen lebaran lekat dengan tradisi bagi-bagi uang THR.
BACA JUGA: Resep Membuat Bolu Kuwuk Jadul, Panganan Tradisional Berbentuk Seperti Kerang
Orang dewasa yang telah memiliki penghasilan biasanya akan memberi uang kepada keluarganya yang masih kecil atau belum bekerja.
Momen itulah yang selalu dinantikan anak-anak setiap lebaran, apalagi jika uang yang diterimanya merupakan uang pecahan yang baru.
Sebelum pergi mudik ke kampung halaman, perlunya mempersiapkan pecahan uang baru untuk berbagai keperluan salah satunya memberi THR.
Bank BNI melayani penukaran uang maksimal Rp3.8 juta per orang dengan rincian:
BACA JUGA: Sinopsis Preman Pensiun 8 Episode 22: Pasukan Roy dan Lord Yayat Digabung, Kang Murad Tidak Takut!
Rp20.000 sebanyak Rp2.000.000
Rp10.000 sebanyak Rp1.000.000
Rp5.000 sebanyak Rp500.000
Rp2.000 sebanyak Rp200.000
Rp1.000 sebanyak Rp100.000
Berdasarkan informasi dari laman Bank Indonesia, uang rupiah harus dipilah dan disusun searah sesuai dengan pecahan, dan tahun emisi.
Uang rupiah yang layak edar maupun tidak juga dipisahkan sesuai jenisnya.
BACA JUGA: Bidik Kolaborasi, Bank Banten Sambangi 4 Kabupaten dan Kota, Kali Ini ke Walikota Tangerang
Dilarangan menggunakan selotip, perekat, streples pada pecahan uang rupiah dan sejenisnya.
Selama menukarkan uang, masyarakat diwajibkan datang dalam keadaan sehat serta menerapkan protokol kesehatan.
Untuk menukarkan uang di Bank BNI, berikut arahan cara tukar uang baru di BNI 2023:
1. Datangi kantor cabang BNI atau layanan Kas keliling yang sudah terjadwal pada tanggal 13, 17 dan 18 April bersama bank lainnya.
2. Membawa kartu identitas, kartu ATM dan buku tabungan.
3. Ikuti arahan petugas bank untuk penukaran uang baru.
Bagi masyarakat di wilayan Banten dan sekitarnya yang ingin menukarkan uang di layanan kas keliling bersama para perbankan lainnya.
Dikutip Bantenraya.co.id Instagram @bank_indonesia_banten, berikut jadwal kas keliling bersama Bank Indonesia.
Jadwal Kas Keliling Bersama Bank Indonesia dan bank lainnya di wilayan Banten:
BACA JUGA: Banyak Dicari!!!Rekomendasi Hotel Murah Di Banyuwangi, Harga Rp.500 Ribu Tapi fasilitas Sultan
13 April 2023 : Alun-alun Kota Cilegon
17 April 2023 : Alun-alun Rangkasbitung
18 April 2023 : Alun-alun Kab. Pandeglang
Itu dia syarat dan cara tukar uang baru di Bank BNI sebelum Hari Raya Idul Fitri 2023. ***