Trending

Teks Khutbah Jumat Cocok Untuk Bulan Syawal Yang Bertema Meraih Pahala Setelah Lebaran

BANTENRAYA.CO.ID – Berikut merupakan teks khutbah Jumat yang sangat cocok untuk bulan syawal yang memiliki tema tentang meraih pahala setelah Lebaran.

Khutbah Jumat kali ini dapat menyampaikan syiar agama tentang meraih pahala setelah lebaran yaitu pada bulan syawal.

Syiar ini penting disampaikan pada khutbah Jumat mengingat waktu ini adalah waktu yang pas untuk khutbah dengan tema meraih pahala setelah Lebaran.

Oleh karena itu berikut merupakan teks khutbah Jumat pada bulan Syawal yang memiliki tema meraih pahala setelah Lebaran.

BACA JUGA :Teks Khutbah Jumat 5 Mei Bertema Tengtang Kematian Yang Harus Dibekali Oleh Amal Sholeh

KHUTBAH I

الحمد لله رب العالمين, والصلاة والسلام على أشرف الأنبياء والمرسلين, وعلى آله وصحبه أجمعين.

عباد الله, أُوْصِيْكُمْ وَ إياي نَفْسِيْ بِتَقْوَى اللهِ, فقد فاز المتقون, قال الله تعالى, بعد أعوذ بالله من الشيطان الرجيم, بسم الله الرحمن الرحيم, يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ

أما بعد.

Ma’asyiral Muslimin rahimakumullah,

Pertama-tama khatib ingin berwasiat untuk diri khatib pribadi, dan umumnya bagi jamaah sekalian agar meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT, secara sederhana maknanya yaitu dengan sungguh-sungguh menjalankan kewajiban dan semaksimal mungkin meninggalkan hal-hal yang haram, maksiat atau perilaku lain yang dilarang.

Pada bulan Ramadan lalu, suasana ibadah terasa sangat tinggi, puasa, terawih, tadarus, sedekah, zakat, dan lain sebagainya. Walaupun ada naik turunnya, secara umum amalan yang dilakukan kaum muslimin cukup bagus, sehingga bisa disebut pada hari raya Idul Fitri telah meraih kemenangan yaitu dengan takwa sesuai tujuan perintah puasa.

Kaum muslimin a’azakumullah,

Walaupun Bulan Ramadhan telah berlalu, bukan berarti ibadah juga ikut menghilang. Sebagai hamba Allah, umat Islam tetap harus menjalankan perintah Allah SWT, dari kewajiban-kewajiban dan juga tuntunan yang dianjurkan Rasulullah SAW, setidaknya ada 8 amalan pasca Ramadhan yang bisa lakukan kaum muslimin pada Bulan Syawal ini.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3 4Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button