BANTENRAYA.CO.ID – Simak informasi arti kata Red Flag bahasa gaul yang viral di TikTok dan Instagram.
Baru-baru ini kata Red Flag tengah trending dan viral di media sosial khusunya di TikTok dan Instagram.
Banyak warganet yang penasaran dengan arti Red Flag yang saat ini tengah menjadi bahasa gaul di media sosial.
Baca Juga: 3 Tempat Kuliner Malam Enak di Pasuruan 2023, Rasanya Gurih dan Porsinya Mengenyangkan
Rad Flag ini pun saat ini menjadi trending dalam mesin pencari Google saking banyaknya yang mencarinya.
Lalu apa arti Red Flag bahasa gaul baru yang sedang viral di TikTok dan Instagram itu?
Dalam artikel ini akan diulas arti kara Red Flag bahasa gaul yang viral di TikTok dan Instagram.
Baca Juga: GRATIS! Wisata Malam Jombang Hadir dengan View Paling Mempesona, Bikin Betah dan Susah Move On
Arti Red Flag dalam bahasa gaul yang viral di TikTok dan Instagram
Kata Red Flag merupakan kata yang berasal dari bahasa Inggris yang artinya bendera merah.
Dapat dikatakan bahwa kata Red Flag’ mengacu pada tanda bahaya.
Selain itu, Red Flag juga diartikan sebagai suatu kondisi menunjukkan peringatan terhadap suatu masalah atau bahaya.
Baca Juga: Lirik Lagu Crushed dari Imagine Dragons, angkat isu Soal Ukraina yang Diserang oleh Rusia
Dalam dunia balapan Red Flag diartikan sebagai tanda bahaya, sehingga balapan harus dihentikan sementara lantaran terjadinya insiden kecelakaan atau yang lainnya.
Namun, untuk arti kata Red Flag dalam bahasa gaul yang viral di TikTok tersebut sangatlah berbeda.
Red Flag dalam bahasa gaul yang viral di media sosial tersebut berkaitan dengan hubungan percintaan.
Arti Red Flag dalam hubungan percintaan dapat diartikan tanda bahaya atau kondisi yang tidak sehat dalam suatu hubungan tersebut.
Tanda Red Flag dalam hubungan percintaan contohnya seperti ketidakjujuran, posesif berlebihan, kecurigaan dan beberapa tanda yang tidak mengenakkan lainnya.
Selain itu Red Flag juga bisa diartikan pula sebagai sebuah sifat jelek dari seseorang yang sudah menjadi kebiasaan.
Demikian informasi arti kata Red Flag bahasa gaul yang viral di TikTok dan Instagram.***