Trending

Wahidin Halim dan 2 Kandidat Kuat Calon Gubernur Banten di Pilgub 2024, Siapa Saja?

BANTENRAYA.CO.ID – Beberapa waktu lalu, mantan Gubernur Banten Wahidin Halim menyatakan akan kembali maju pada Pemilihan Gubernur atau Pilgub 2024.

Selain, Wahidin Halim ada dua kandidat lain yang juga diduga kuat akan ikut bersaing dalam Pilgub Banten 2024.

Keduanya yaitu Airin Rachmi Diany diusung Partai Golkar dan Rano Karno dari PDIP. Sedangkan Wahidin Halim dari Partai NasDem.

BACA JUGA: Sudah Periksa 2 Pejabat dan Anak Walikota Serang, Bawaslu Belum Bisa Ambil Kesimpulan

Dari ketiga nama itu, tentu masyarakat Banten tak asing dengan 3 tokoh politik di Provinsi Banten tersebut, karena ketiganya merupakan mantan kepala daerah.

Berikut profil ke 3 kandidat kuat calon Gubernur Banten pada Pilgub 2024 dikutip dari berbagai sumber.

1. Wahidin Halim

Pria asal Kota Tangerang ini merupakan tokoh politik yang beberapa kali berganti-ganti partai politik dan pernah menjabat sebagai Gubernur Banten periode 2017-2022.

BACA JUGA: Kuota Pelatihan Ketenagakerjaan di BLK Pandeglang Terbatas, Jumlahnya Hanya Segini

– Nama Lengkap: Wahidin Halim.
– Tanggal Lahir: 14 Agustus 1954.
– Tempat Lahir: Kota Tangerang.
– Istri: Hj Naniek Nuraini.
– Anak: Luky Winiastri, Nesya Sabrina, M. Fadhlin Akbar.
– Agama: Islam.
– Almamater: Universitas Gajah Mada.
– Partai Politik: Awalnya Partai Demokrat, namun pada 2022 Wahidin mengumumkan keluar dari Partai Demokrat dan secara resmi bergabung dengan Partai NasDem.

– Karier Politik:

Wahidin Halim memulai karier menjabat sebagai kepala desa, camat, hingga Wali Kota Tangerang dua periode.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button