Trending

Warga Banten Terdampak Perang Sudan, 24 Orang Dipulangkan ke Indonesia, Begini Kondisinya 

BANTENRAYA.CO.ID – Perang Sudan yang saat ini sedang berkecamuk membuat sejumlah warga Indonesia di sana khawatir bahkan ketakutan.

Salah satu yang khawatir akibat perang Sudan itu adalah warga Banten yang ada di Sudan.

Selama Perang Sudan masih berlangsung, Pemerintah saat ini mencoba mengevakuasi warga Banten yang ada di Sudan.

BACA JUGA: TERUNGKAP! Ini Daftar Barang yang Diserahkan Warga Baduy untuk Bapak Gede saat Seba Baduy 2023 

Hingga kini sudah ada 24 warga Banten di Sudan yang berhasil dipulangkan ke Indonesia.

Selajutnya, warga Banten lain juga akan menyusul dipulangkan dari Sudan ke Indonesia.

Kepala Badan Penghubung Provinsi Banten Ika Sri Erika menyampaikan pada tahap pertama pemulangan warga Indonesia di Sudan ini, terdapat 24 warga asal Provinsi Banten yang telah sampai ke Indonesia.

Sebagian dari mereka bahkan telah dijemput oleh keluarga. Demikian rilis yang disampaikan Pemprov Banten.

BACA JUGA: Ini Kekeliruan Turun-temurun tentang Seba Baduy Kata Akademisi UIN Banten Ade Jaya Suryani 

“Untuk kloter pertama itu ada 24 orang, satu di antaranya bayi umur 9 bulan. Dan itu terdiri dari mahasiswa, pelajar dan TKI,” ujar Sri.

Sri mengungkapkan, pihaknya menunggu kedatangan warga Provinsi Banten lain yang dipulangkan dari Sudan ke Indonesia di Pondok Gede.

Sebab semua WNI dari Sudan akan dikumpulkan di Pondok Gede.

BACA JUGA: Minta Teladani Warga Baduy, Danrem 064/ Maulana Yusuf: Warga Baduy Itu…

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button