Puji Widodo Nakhodai FKPPI Pandeglang

BACA JUGA:15 Ucapan HUT Kota Yogyakarta ke-267 Tahun 2023 Bahasa Jawa Singkat, Cocok Dibagikan pada 7 Oktober

“Ke depan masukan apapun, saya bersama pengurus lainnya Insyaallah kita terima. Kita bangun organisasi ini secara demokratis,” tutupnya.

Bupati Pandeglang, Irna Narulita, saat membuka acara berpesan kepada seluruh pengurus dan kader FKPPI untuk menjaga kondusifitas wilayah, terutama jelang pesta demokrasi Pemilu 2024. Sebab, tidak jarang dalam pesta demokrasi yang semestinya dirayakan dengan penuh kegembiraan, justru disalahgunakan oleh oknum untuk memecah-belah masyarakat.

“Jelang Pemilu biasanya muncul hoaks, ujaran kebencian dan isu SARA yang sengaja dihembuskan oleh pihak-pihak yang tidak ingin kita merayakan pesta demokrasi dengan penuh kegembiraan dan kebahagiaan, untuk itu FKPPI sebagai organisasi terbesar untuk bisa menangkal itu semua,” pesannya.

Selain itu, Bupati Irna berpendapat, FKPPI ini memiliki peran yang
sangat luar biasa dalam membangun bangsa. Pengurus FKPPI yang lintas profesi ini menjadi potensi luar biasa. Apalagi selama ini FKPPI juga kerap hadir dan terdepan dalam membantu kesulitan masyarakat.

“FKPPI ini mewarisi darah juang para orangtuanya yang telah berjuang merebut kemerdekaan dan mengisi kemerdekaan. FKPPI harus bersama pemerintah mengawal pesta demokrasi ini berjalan dengan sukses dan membangun Kabupaten Pandeglang,” tutup Irna.

Kasdim Kodim 0601/Pandeglang, Mayor (Inf) Ruhiyat mengatakan, FKPPI merupakan bagian dari keluarga besar TNI-Polri yang di dalamnya memiliki tugas menjaga persatuan dan kesatuan keutuhan NKRI.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
Laman sebelumnya 1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button