BANTENRAYA.CO.ID – Berikut ini 5 resep aneka olahan dari tempe yang enak dan juga bikin nagih.
5 Resep aneka dari olahan tempe sangat cocok jika kalian ingin menghemat uang.
Begitu juga tempe sangat mudah dicari di pasar maupun di supermarket terdekat kalian.
BACA JUGA:Sejarah Hari Koperasi Nasional 2023, Dari Tokoh Hingga Peristiwa
Tempe merupakanmakanan khas Indonesia yang terbuat dari fermentasi kedelai.
Sebagai salah satu sumber protein nabati, tempe seringkali dijadikan pilihan untuk menu makan sehari-hari.
Harga terjangkau dan cara mengolahnya yang cukup mudah membuat bahan makanan ini bisa dikreasikan jadi berbagai macam masakan.
BACA JUGA:Sinopsis Film Rogue, Tayang di Bioskop Trans TV 12 Juli 2023
Tempe sangat baik dikonsumsi oleh semua kelompok usia dikarenakan senyawa yang terdapat pada tempe adalah senyawa peptida pendek, asam amino bebas, asam-asam lemak dan karbohidrat yang lebih sederhana yang mudah diserap oleh tubuh.
Kapang yang tumbuh pada tempe menghasilkan enzim protease, lipase, amilase yang berperan dalam proses penguraian protein, lemak, dan karbohidrat komplek menjadi bentuk senyawa yang lebih sederhana.
Kandungan Gizi di dalam tempe lebih baik dibandingkan dengan kedelai dan produk turunan lainnya.
Tempe merupakan satu-satunya sumber nabati yang memiliki kandungan B12, dimana kandungan ini hanya dimiliki oleh produk hewani, sehingga tempe memiliki potensial yang lebih baik dibandingkan produk nabati lainnya.
Dikutip Bantenraya.co.id dari beberapa sumber, berikut ini 5 aneka olahan dari tempe yang enak dan mudah dibuat.
1.Buncis tempe
Bahan:
– Buncis, potong-potong
– 1 papan tempe, potong-potong, goreng
– 5 cabai keriting merah, iris serong
– 6 siung bawang merah, iris tipis
– 3 siung bawang putih, iris tipis
– 3 sdm kecap manis
– 1 sdm saus tiram
– 1 sdt gula
– 1/2 sdt garam
– Kaldu jamur secukupnya
– 2 ruas lengkuas geprek
– 2 lembar daun salam
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai harum.
2. Masukkan bawang merah, tambahkan lengkuas dan daun salam. Tumis bumbu sampai harum dan matang.
3. Tambahkan sedikit air lalu kecap manis dan saus tiram. Masukkan tempe goreng.
4. Tambahkan gula, garam, dan kaldu jamur secukupnya. Aduk rata.
5. Masukkan cabai dan buncis, masak sampai semua matang dan bumbu meresap, cek rasa, angkat dan sajikan.
BACA JUGA:Petanque Banten Segel 1 Tiket ke PON 2024
2. Sambal tempe kemangi
Bahan:
– 1 papan tempe, potong kecil dan goreng matang
– 15 cabai keriting
– 7 cabai rawit
– 5 siung bawang merah –
3 siung bawang putih
– Segenggam kemangi
– Garam, gula, kaldu jamur
– Minyak goreng
– 1 jeruk limau (opsional)
Cara memasak:
1. Goreng sebentar bahan sambal (cabai dan bawang), lalu angkat dan ulek kasar.
2. Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu jamur.
3. Masukkan tempe goreng dan penyet.
4. Campurkan dengan daun kemangi dan aduk rata.
5. Terakhir, kucuri dengan air jeruk limau.
3. Tempe goreng asam manis gurih
Bahan:
– 1 papan tempe
– 1 papan petai
– 2 sdm fibercreme
– 1 sdm asam jawa, campur 150 ml air (remas-remas, buang ampasnya)
– 1 bawang bombay, iris dadu
– 2 cm lengkuas, geprek
– 3 lembar daun jeruk
– Saus tiram
– Kecap manis
– Garam
– Lada
– Gula secukupnya
Bumbu ulek :
– 5 siung bawang putih
– 4 cabai keriting
Cara membuat:
1. Potong-potong tempe, lalu goreng sampai berwarna cokelat keemasan, angkat tiriskan.
2. Panaskan 2 sdm minyak goreng lalu tumis bumbu ulek, bawang bombay, dan lengkuas sampai wangi dan bau langu hilang. Masukkan daun jeruk.
3. Tuang air asam, masak sampai mendidih lalu tuang fibercreme, saus tiram, kdan ecap manis. Bumbui sedikit garam, lada, dan gula.
4. Masak sampai mengental, baru masukkan tempe dan petai.
5. Masak sampai air habis, tes rasa. Bila sudah pas, angkat.
4. Tumis tempe goreng kikil.
Bahan:
– 500 gr kikil
– 1 papan tempe
– 2 sdm kecap manis
– Penyedap rasa secukupnya
– Garam secukupnya
– Gula merah secukupnya
– 150 ml air
– 2 lembar daun salam
– 2 batang serai
– Minyak goreng secukupnya
Bumbu ris :
– 5 siung bawang merah
– 3 siung bawang putih
– 3 cabai merah besar
Bumbu halus :
– 5 siung bawang merah
– 3 siung bawang putih
– 2 butir kemiri, sangrai
– lada atau merica secukupnya
Cara membuat:
1. Rebus kikil hingga empuk dan matang. Lalu potong berbentuk dadu atau sesuai selera. Sisihkan.
2. Potong tempe bentuk dadu, lalu goreng hingga matang.
3. Haluskan bumbu, bawang merah, bawang putih, lada, dan juga kemiri.
4. Iris bumbu, bawang merah, bawang putih, dan cabai.
5. Panaskan minyak goreng, lalu masukkan bumbu iris, daun salam, dan serai. Tumis hingga harum dan lay. Kemudian masukkan bumbu halusnya.
6. Tambahkan kikil dan tempe goreng. Aduk hingga rata. Tambahkan air, penyedap rasa, kecap manis, dan gula merah. Diamkan hingga bumbu meresap. Air sedikit kasat.
7. Tambahkan garam. Icipi rasa. Tumis tempe kikil siap disajikan.
BACA JUGA:Spot Hunting Kece di Jakarta Gratis, Ada yang Bernuansa Jepang!!
5. Kering tempe teri kacang
Bahan:
– 1 papan besar tempe, potong tipis memanjang
– 150 gr teri medan, goreng
– 100 gr kacang tanah goreng
– 60 gr gula merah, sisir
– 2 sdm air asam jawa
– 2 batang serai, geprek
– 2 lembar daun salam
– 5 lembar daun jeruk, gunting tipis
– Garam secukupnya
– Kaldu bubuk secukupnya
Bumbu halus :
– 7 siung bawang merah
– 3 siung bawang putih
– 5 cabai merah besar
Cara membuat:
1. Goreng tempe hingga benar-benar kering dan garing, lalu angkat dan tiriskan.
2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, dan serai hingga harum. Setelah harum tambahkan gula merah, masak hingga gula merah mencair. Tambahkan air asam jawa, garam dan kaldu bubuk.
3. Aduk rata, masak hingga bumbu mengering lalu matikan kompor. Biarkan hingga bumbu dingin (suhu ruang).
4. Masukkan tempe, teri dan kacang goreng, aduk rata, angkat lalu simpan dalam toples kedap udara.
Demikian 5 aneka olahan dari tempe, semoga bermanfaat.***