Trending

6 Tahun Lumpuh, Pemuda Difabel Butuh Bantuan

SERANG, BANTEN RAYA- Muhammad Wisam (22), pemuda warga Lingkungan Sudi Mampir, RT 19, RW 03, Kelurahan Terumbu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, sudah enam tahun lumpuh. Alhasil aktivitas sehari-hari Muhammad Wisam banyak dihabiskan di tempat tidurnya.

Ibunda Muhammad Wisam, Fitriani (57) mengatakan, dirinya mengaku tidak tahu penyebab anak semata wayangnya lumpuh sejak enam tahun lalu. Terlebih, Wisam mengalami kesulitan berbicara lantaran difabel tuna wicara.

Related Articles

“Anak saya lumpuh dari tahun 2018. Sehari-harinya terbaring di tempat tidur. Saya sudah terima kondisi anak saya karena sudah qadarullah,” ujar Fitriani dengan suara lirih, kepada Banten Raya, Rabu (5/6/2024).

BACA JUGA : 7 Jemaah Haji Asal Banten Wafat

Fitriani menuturkan, sudah berusaha membawa Wisam dirujuk ke beberapa rumah sakit, namun kondisi kesehatan anaknya tak kunjung membaik. Bahkan, kondisi fisik Wisam saat ini semakin memprihatinkan, karena badannya semakin kurus kering. Kesepuluh jarinya pun jadi kaku tidak bisa digerakkan. Alhasil, Fitriani kesulitan saat hendak mengenakan baju kepada anaknya tersebut.

“Sudah berobat ke mana-mana, tapi belum ada kemajuan. Sampai ke RS Siloam Tangerang dan Jakarta. Tapi gak ada kemajuan karena obatnya itu-itu aja, di situ saya putus asa,” ucap dia, seraya mengusap air matanya yang basah di pipinya.

Selain lumpuh, Wisam juga kerap mengalami kejang-kejang dan mengalami autis hiperaktif. “Anak saya juga sering kejang-kejang gitu, dan mengalami autis hiperaktif sejak usia tiga tahun,” kata dia.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button