Trending

Harta Kekayaan Gubernur NTT Viktor Laiskodat yang Pilih Mengundurkan Diri, Punya 5 Bidang Tanah dan Bangunan dengan Harga yang Bikin Kaget

BANTENRAYA.CO.ID – Gubernur Nusa Tenggara Timur atau Gubernur NTT Viktor Laiskodat memilih untuk mengundurkan diri dari jabatannya.

Kabar Viktor Laiskodat yang mengundurkan diri cukup mengejutkan publik, terlebih dirinya dikenal sebagai kepala daerah yang cukup kontroversial.

Selain sosoknya yang kontroversial, Viktor Laiskodat juga ternyata memiliki harta kekayaan yang bernilai fantastis.

BACA JUGA: Tips Cara Mendapatkan Program Beasiswa Kuliah Gratis 2023 yang Perlu Calon Mahasiswa Baru Ketahui!

Diketahui, sang kepala daerah memilih mundur dari jabatannya sebagai Gubernur NTT periode 2018-2023 karena ingin maju sebagai pada Pileg 2023.

Ia akan maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI periode 2024-2029 dari Partai NasDem.

Viktor dijadwalkan akan mengakhiri masa jabatannya pada 5 September 2023 atau berdekatan dengan penetapan daftar calon tetap (DCT) Pileg 2024.

BACA JUGA: Lady Nayoan Gugat Cerai Rendy Gara-Gara Syahnaz Hingga Raffi Ahmad Ungkap : Memalukan Keluarga

Pencalonan menjadi caleg bukan yang pertama bagi Viktor Laiskodat karena sebelumnya Ia pernah menduduki jabatan tersebut.

Pertama adalah pada periode 2004-2009 dari Partai Golkar dan kembali terpilih untuk periode 2014-2019 dari Partai NasDem.

Akan tetapi, di periode keduanya Ia tak menuntaskan masa jabatannya karena saat itu memilih untuk mengundurkan diri.

BACA JUGA: Tinggal Klik! Link Nonton Marriage with Benefits Episode 7 dan 8 Full Movie, Bukan di LK21, Rebahin dan Telegram

Ia mengundurkan diri karena maju kepala calon Gubernur NTT pada Pilkada Serentak 2018 silam hingga akhirnya terpilih.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button