Heboh Kadinkes Banten Punya Harta Kekayaan Besar, Lebih ‘Sultan’ dari Kadinkes Lampung yang Gemar Flexing

Kadinkes Banten
Nilai harta kekayaan Kadinkes Banten Ati Pramudji Hastuti ternyata lebih besar dari 5 walikota dan bupati di provinsinya menjabat. (dinkes.bantenprov.go.id)

BANTENRAYA.CO.ID – Kepala Dinas Kesehatan atau Kadinkes Banten Ati Pramudji Hastuti sedang menjadi sorotan publik.

Kadinkes Banten ini menjadi sorotan belakangan ini lantaran nilai harta kekayaan yang dimilikinya dianggal sangat besar.

Bahkan, nilai harta kekayaan Kadinkes Banten ini jauh lebih besar dari Kadinkes Lampung Reihana Wijayanto.

Bacaan Lainnya

BACA JUGA: LANGSUNG KLIK! Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United Malam Ini 20 Mei 2023

Reihana juga belakangan menjadi pusat perhatian lantaran gemar flexing soal gaya hidupnya yang dinilai sangat hedon.

Ia kerap terlihat menggunakan tas-tas dari brand kenamaan kelas dunia yang memiliki banderol terbilang tinggi.

Dikutip Bantenraya.co.id dari berbagai sumber, berikut adalah deretan tas yang kedapatan pernah dipakai Reihana dalam berbagai kesempatan.

BACA JUGA: Potret Farhana Nariswari Wisandana Pemenang Puteri Indonesia 2023 

1. Hermes Birkin 40 Togo Rouge Tomate seharga 9.980 Euro atau Rp163,17 juta (kurs 1 Euro: Rp16.349)

2. LV – Petite Malle Souple seharga USD3.200 setara Rp47,7 juta

3. Dior – Lady Dior seharga Rp41,37 juta

BACA JUGA: 6 Jurusan Paling Banyak Diminati, Kamu Tertarik Masuk Yang Mana?

Nilai Karta Kekayaan Reihana Wijayanto

Harta kekayaan Kadinkes Lampung vs Kadinkes Banten
Nilai harta kekayaan Kadinkes Lampung Reihana Wijayanto belum ada apa-apanya dibandingkan Kadinkes banten ati Pramudji Hastuti. (YouTube Reihana Wijayanto Official)

Dikutip dari laman KPK, Reihana per 31 Desember 2023 melaporkan jika nilai harta kekayaannya adalah Rp2,7 miliar.

Itu terdiri atas tanah dan bangunan Rp1.958.250.000, alat transportasi dan mesin Rp450.000.000, harta bergerak lainnya Rp6.750.000.

Sementara itu, Reihana juga melaporkan per tanggal tersebut juga memiliki kas dan setara kas senilai Rp300.000.000.

BACA JUGA: Tinggal Klik! Link Nonton Doctor Cha Episode 11 Sub Indo, Choi Seung Hee Tantang Cha Jeong Suk Keluar dari Rumah Sakit

Kadinkes Banten Jauh Lebih Kaya

Jika Reihana viral karena gemar flexing, ternyata ada ASN yang memiliki jabatan yang sama dengan nilai harta kekayaan yang jauh lebih besar.

Ya, dia adalah Kadinkes Banten Ati Pramudji Hastuti, ASN yang sama-sama menjabat sepagai pejabat eselon II seperti Reihana.

Berdasarkan laporan harta kekayaan penyelengara negara (LHKPN) per 31 Desember 2022 Ati memiliki harta senilai Rp24,5 miliar.

BACA JUGA: 10 Tips Menjadi Orangtua Yang Baik, Wajib Diterapkan Terutama Bagi Yang Akan Berkeluarga

Kekayaannya itu terdiri atas tanah dan bangunan Rp18.325.000.000, alat transportasi dan mesin Rp430.000.000, harta bergerak lainnya Rp813.345.306.

Harta lainnya Rp3.335.100.000 serta kas dan setara kas senilai Rp1.684.749.901.

Jika dilihat dari nominalnya, Ati memiliki nilai harta kekayaan hampir 10 kali lipat dibandingkan Reihana. ***

Pos terkait