Trending

Jaga Keamanan dan Ketertiban Lingkungan di Masa Mudik, Ini yang Dilakukan LPM Panggung Rawi

BANTENRAYA.CO.ID – Lembaga Pemberdayaan Masyarakat alias LPM Panggung Rawi menggelar silaturahmi bersama dengan RT dan RW, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan pihak Kelurahan.

Hal itu dilakukan LMP Panggung Rawi dalam rangka bersama-sama membangun semangat kebersamaan dalam mendorong terus program yang dilakukan.

Disisi lain, karena mulai masa mudik lebaran dan sejumlah warga melakukan perjalanan pulang kampung, maka kegiatan yang digelar LPM Pangung Rawi dibarengi juga dengan ajakan bersama-sama terus menjaga keamanan dn kondusifitas.

Kelurahan Panggung Rawi di Kota Cilegon menjadi salah satu daerah yang cukup banyak memiliki wilayah komplek atau perumahan.

Dimana biasanya mayoritas melakukan mudik lebaran dan kondisi menjadi sepi.

BACA JUGA: Alokasikan Anggaran Rp484 Juta, Ini Item Pembangunan Salira Termin I Pokmas Kelurahan Gerem

Untuk itu, dengan adanya pertemuan, baik pihak kelurahan, Babinsa, Bhabinkamtibmas menyampaikan arahan bagaimana bisa tetap bersama-sama waspada dalam masa mudik lebaran.

Apa yang menjadi keamanan lingkungan menjadi tanggung jawab bersama untuk menjaganya.

Ketua LPM Panggungrawi Amirudin Maruf menyampaikan, pihaknya menjadikan ajang silaturahmi tersebut untuk bersama-sama saling mengingatkan kondisi kekinian di wilayah.

Dimana, ada harta benda milik tetangga yang harus tetap bersama-sama dijaga.

“Penting untuk tetap mengingatkan RT dan RW saat kondisi sekarang, sehingga baik pihak kelurahan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga memberikan arahan dalam acara silaturahmi,” katanya, Rabu 19 April 2023.

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button