Trending

Jaksa Agung Mutasi Besar-besaran, 7 Kajati dan Ratusan Kajari Diganti

BANTENRAYA.CO.ID – Jaksa Agung ST Burhanuddin melakukan mutasi atau rotasi besar-besaran.

Sedikitnya, 7 Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) dan 102 Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) diganti alias kena mutasi Jaksa Agung.

Informasi yang dihimpun Bantenraya.co.id Rabu 11 Oktober 2023, mutasi dan rotasi oleh Jaksa Agung di lingkungan kejaksaan itu tertuang dalam surat pemberhentian dan pengangkatan PNS Kejagung.

BACA JUGA: Viral Tukang Parkir Kerja Bawa Mobil, yang Diparkirin Malah Bawa Beat

Berdasarkan keputusan Jaksa Agung RI No 272 Tahun 2023 dan Keputusan Jaksa Agung RI No: KEP-IV-498/C/10/2023 tanggal 9 Oktober 2023.

Beberapa pejabat yang dimutasi diantaranya Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan Sarjono mendapatkan tugas bari sebagai Sekretaris Jaksa Agung Muda Intelijen Kejaksaan Agung.

Untuk posisi Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, digantikan oleh Yulianto yang sebelumnya menjabat Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Teknis Fungsional pada Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan RI.

BACA JUGA: PMI Kota Serang Aksi Galang Dana Target Rp 1 Miliar 3 Bulan

Selain 2 pejabat tersebut, berikut daftar nama dan wilayah 7 pejabat yang ditunjuk sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi :

– Yulianto, dari sebelumnya menjabat Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Teknis Fungsional pada Badan Pendidikan dan Pelatihan Kejaksaan Republik Indonesia di Jakarta ditunjuk menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan di Palembang

– Rina Virawati, dari sebelumnya menjabat Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Banten di Serang ditunjuk menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Bengkulu di Bengkulu

Baca artikel Bantenraya.co.id lainnya di Google News
 
1 2 3Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button