Mengenal Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Pidato Soekarno Di Sidang BPUPKI

Hari lahir pancasila
Mengenal sejarah Hari lahir pancasila. (Kemenkeu.go.id)

BANTENRAYA.CO.ID – 1 Juni diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila karena berdasarkan tanggal pertama kalinya Pancasila sebagai dasar negara yang diperkenalkan oleh Soekarno dalam sidang BPUPKI pada 1 Juni 1945.

Penetapan tanggal 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila ini merujuk pada momen sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan BPUPKI pada tanggal 1 Juni 1945.

Melalui Keputusan Presiden Keppres Nomor 24 Tahun 2016, 1 Juni pun ditetapkan sebagai peringatan nasional Hari Lahir Pancasila.

Bacaan Lainnya

Lahirnya Pancasila dimulai ketika sidang pertama BPUPKI Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia.

BACA JUGA: Kok di Saya Mahal? Simak Biaya Perpanjang SIM A Resmi Lengkap dengan Cantolan Hukum yang Berlaku

Sidang tersebut dimulai pada 28 Mei 1945, namun topik mengenai dasar negara dibahas pada sidang hari selanjutnya.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai sejarah Hari Lahir Pancasila yang diperingati pada setiap tahunnya, berikut merupakan Ringkasan Sejarah tentang Hari Lahir Pancasila.

Sejarah Hari Lahir Pancasila

Hari lahir pancasila
Mengenal sejarah Hari lahir pancasila. (Kemenkeu.go.id)

Tanggal 1 Juni merupakan salah satu hari penting dalam kalender bangsa Indonesia, pasalnya di tanggal tersebut diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila.

BACA JUGA: Sebelum Demo ke Jakarta, 400 Tenaga Honorer Gelar Istigosah di Puspemkot Serang

Pemilihan tanggal 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila merujuk pada momen sidang Dokuritsu Junbi Cosakai (Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan BPUPKI) dalam upaya merumuskan dasar negara Republik Indonesia.

Badan ini menggelar sidang pertamanya pada tanggal 29 Mei 1945, dalam sidang tersebut, anggota BPUPKI membahas mengenai dasar-dasar Indonesia merdeka.

Dalam sidang kedua BPUPKI, Soekarno dalam pidatonya yang bertajuk “Lahirnya Pancasila” berkesempatan menyampaikan gagasannya mengenai konsep awal Pancasila yang menjadi dasar negara Indonesia tepatnya pada 1 Juni 1945.

Pidato ini pada awalnya disampaikan oleh Soekarno secara aklamasi tanpa judul dan baru mendapat sebutan “Lahirnya Pancasila” oleh mantan Ketua BPUPKI.

BACA JUGA: CEK Harga Tiket Nonton Sewu Dino hari Ini di Bioskop Jakarta Budget Mulai Rp35 Ribu Lengkap dengan Jadwal Putar

Dr. Radjiman Wedyodiningrat dalam kata pengantar buku yang berisi pidato yang kemudian dibukukan oleh BPUPKI.

Dalam pidatonya Soekarno menyampaikan ide serta gagasannya terkait dasar negara Indonesia merdeka, yang dinamai “Pancasila”.

Panca artinya lima, sedangkan sila artinya prinsip atau asas.

Nah pada saat itu, Bung Karno menyebutkan lima dasar untuk negara Indonesia yakni Sila pertama “Kebangsaan”, sila kedua “Internasionalisme atau Perikemanusiaan”, sila ketiga “Demokrasi”, sila keempat “Keadilan sosial”, dan sila kelima “Ketuhanan yang Maha Esa”.

BACA JUGA: Link Baca Sewu Dino (2023) di Twitter, Streaming Nonton Ilegal Banyak Beredar, Ini Cara Nonton yang Aman

Untuk menyempurnakan rumusan Pancasila dan membuat Undang-Undang Dasar yang berlandaskan kelima asas tersebut, maka Dokuritsu Junbi Cosakai membentuk sebuah panitia yang disebut sebagai panitia Sembilan.

Berisi Ir. Soekarno, Mohammad Hatta, Abikoesno Tjokroseojoso, Agus Salim, Wahid Hasjim, Mohammad Yamin, Abdul Kahar Muzakir, Mr. AA Maramis, dan Achmad Soebardjo.

Setelah melalui beberapa proses persidangan, Pancasila akhirnya dapat disahkan pada Sidang PPKI tanggal 18 Agustus 1945.

Pada sidang tersebut, disetujui bahwa Pancasila dicantumkan dalam Mukadimah Undang-Undang Dasar 1945 sebagai dasar negara Indonesia yang sah.

BACA JUGA: 22 Tempat Wisata Romantis Di Balikpapan Ini Memiliki Panorama Terindah Begini Wujudnya!!!

Itulah sekilas sejarah Hari Lahir Pancasila yang perlu untuk kita ingat tapi tidak hanya untuk diingat saja.

Hari Lahir Pancasila juga merupakan momen untuk mengenang, menghormati, sekaligus menghargai perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan dasar negara Indonesia.

Kita sebagai generasi penerus bangsa harus dapat dapat memaknai Pancasila sebagai dasar negara dan sebagai landasan berkeperilaku dalam kehidupan bermasyarakat.

Itulah sejarah tentang lahirnya hari lahir pancasila yang menjadi momentum penting di Indonesia yang diperingati di setiap tahunnya.***

Pos terkait